Universitas Bina Darma Wisuda 694 Mahasiswa, Siap Hadapi Dunia Kerja

Selasa 12-11-2024,15:32 WIB
Reporter : Rahmat
Editor : Rahmat

“Hari ini, melalui acara prosesi wisuda, kami menyerahkan kembali putra-putri kebanggaan Bapak dan Ibu dalam keadaan beriman, sehat, cerdas berilmu, dan siap meneruskan cita-cita di dunia kerja,” tutur Rektor.

Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan yang berhasil meraih gelar Diploma, Sarjana, dan Magister, seraya berpesan agar mereka tidak pernah berhenti belajar dan terus meningkatkan kompetensi.

BACA JUGA:Universitas Bina Darma Palembang Kolaborasi Adakan Internasional Research Discussion

BACA JUGA:Bukti Pengabdian, Rektor Universitas Bina Darma Dapat Penghargaan Tokoh Inspirasi Merdeka

Rektor juga menekankan bahwa Universitas Bina Darma selalu berupaya mencetak lulusan yang tidak hanya siap bekerja tetapi juga mampu berinovasi di era global.

Hal ini selaras dengan tema wisuda tahun ini, yaitu “Mewujudkan Lulusan Yang Berwawasan Global Dengan Kekuatan Inovasi dan Kreativitas Tanpa Batas”.

Pada kesempatan ini, 22 wisudawan terbaik diberikan penghargaan khusus sebagai bentuk apresiasi atas prestasi akademik mereka.

Penghargaan yang diberikan berupa tabungan, cinderamata, bunga, dan sertifikat dari Yayasan Bina Darma Palembang serta dua bank yang mendukung acara ini, yaitu Bank Sumsel Babel dan Bank Rakyat Indonesia.

BACA JUGA:Universitas Bina Darma Palembang Selenggarakann BDEC 2024: Semarakkan HUT RI Ke 79

BACA JUGA:Universitas Bina Darma Raih Prestasi Gemilang di The 3rd International Management Week 2024

Hal ini diharapkan dapat menjadi motivasi tambahan bagi para lulusan untuk terus berprestasi di masa mendatang.

Wisuda kali ini juga mencatat momen bersejarah dengan kehadiran wisudawan mahasiswa asing, termasuk mahasiswa dari Bolivia yang telah menyelesaikan studi mereka di Universitas Bina Darma.

Selain itu, sejumlah mahasiswa dari program Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADIK) Papua juga turut diwisuda. Kehadiran para mahasiswa ini semakin menegaskan bahwa Universitas Bina Darma adalah pilihan unggul untuk melanjutkan pendidikan tinggi, tidak hanya bagi masyarakat lokal tetapi juga bagi pelajar dari berbagai daerah dan negara.

Kepala LLDIKTI Wilayah II, yang diwakili oleh Bapak Fansyuri Dwi Putra, S.E., M.Si, turut menyampaikan motivasi kepada para lulusan.

BACA JUGA:Universitas Bina Darma Raih Akreditasi 'Baik Sekali' untuk Program Studi Teknik Informatika S2

BACA JUGA:Prestasi Gemilang! Mahasiswa Universitas Bina Darma Raih Juara di AFP Sumsel Cup 2024

Kategori :