SUMEKS.CO – Fakta baru terungkap dari rekaman CCTV jatuhnya Liam Payne dari balkon lantai tiga hotel.
Dalam rekaman tersebut menurut laporan media Argentina, Liam Payne kehilangan kesadaran lalu terjatuh.
Ini berarti Liam Payne bukan sengaja melompat namun memang karena tidak sadarkan diri.
Momen tragis Liam Payne jatuh dari balkon terekam CCTV--
Dikutip dari tempo.co, dalam acara Socios del Espectaculo yang ditayangkan di stasiun TV Canal 13, Paula Varela mengungkap detail isi rekaman CCTV yang ditemukan meski belum rilis ke publik.
BACA JUGA:Video Terakhir Liam Payne Sebelum Jatuh Dari Hotel, Netizen Berdebat Soal Penyebab Kematiannya
BACA JUGA:Kronologi Kematian Eks Member One Direction Liam Payne, Dugaan Bunuh Diri Mencuat
"Ada rekaman yang menunjukkan Liam pingsan dan kemudian, karena posisinya, ia jatuh dari balkon itu. Jika saja ia berada di samping tempat tidurnya, mungkin dia hanya akan terjatuh di atas kasur," kata Paula Varela dalam The News International.
Mantan anggota One Direction ini pingsan sebelum akhirnya terjatuh dari balkon.
Insiden tersebut terjadi saat Liam tengah berlibur di Buenos Aires bersama kekasihnya Kate Cassidy.
Diketahui tujuannya berlibur sekaligus untuk hadir dalam konser rekan band One Direction lain, Niall Horan.
BACA JUGA:Sambil Nangis Terisak! Jennifer Coppen Upload Video Mukbang Terakhir Papa Dali dan Kamari
BACA JUGA:Sepakat Berpisah, Baim Wong Janji Tak Akan Halangi Paula Verhoeven Ketemu Anak
Tapi sayangnya berkahir naas dimana liburan berubah menjadi tragedi setelah Liam dilaporkan tewas.
Namun selain rekaman CCTV, ternyata ada juga penyelidikan terhadap pekerja hotel yang ada malam itu.