BRAKKKK, Empat Atlet Cabor Aerosport Paramotor PON Aceh-Sumut Mendarat Darurat di Jalan Raya

Senin 02-09-2024,06:12 WIB
Reporter : Fadly
Editor : Edward Desmamora

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Sebuah video amatir, merekam detik-detik atlet Paramotor yang berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh mendarat darurat di sebuah jalan raya bikin heboh media sosial.

Bahkan, seperti dikabarkan oleh akun media sosial Instagram @infobandaaceh menerangkan tidak hanya satu atlet saja namun terjadi pada empat atlet Paramotor lainnya.

Dilihat dalam video berdurasi 58 detik Senin 2 September 2023, salah satu atlet Paramotor nampak hilang kendali hingga harus mendarat darurat pada sebuah jalan raya.

Atlet Paramotor tersebut jatuh cukup keras menghantam aspal jalan raya bersama dengan parasut dan mesin baling-baling, yang masih terpasang ditubuh atlet tersebut.

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi Siap Lepas Kontingen Sumsel ke Ajang PON Aceh-Sumut 2024

BACA JUGA:382 Atlet Kontingen Sumsel Siap Berlaga Pada PON XXI Aceh-Sumut, Ini Harapan Pj Gubernur Elen Setiadi

Bahkan, atlet Paramotor yang terjatuh keras di aspal jalan raya terlihat pingsan sebelum akhirnya ditolong oleh warga sekitar yang langsung menuju tempat terjatuhnya atlet itu terjatuh.

Beruntung, insiden terjatuhnya atlet Paramotor tersebut tidak sampai parah, sebab sesaat usai terjatuh ada sebuah mobil truk yang hendak melintas.


--

Warga yang datang pun berusaha melepaskan parasut dan baling-baling bermotor hingga berhasil memapah tubuh atlet Paramotor tersebut menepi ke pinggir jalan.

Dari keterangan deskripsi unggahan diterangkan, bahwa peristiwa lepas kendalinya atlet Paramotor tersebut terjadi pada Kamis 29 Agustus 2024 lalu.

Yang mana, pertandingan cabor Aerosport Paramotor itu berlangsung di venue yang berlokasi di Bandara Malikussaleh Aceh Utara.

Cabang Aerosport Paramotor, mulai mempertandingkan nomor lomba pertama dari 12 nomor lomba yang dipertandingan pada PON XXI di Aceh.

BACA JUGA:Veddriq Leonardo, Sosok Atlet Climbing yang Rajin Beribadah dan Harumkan Indonesia di Olimpiade Paris 2024

BACA JUGA:Support Atlet Indonesia, Menteri AHY Nonton Langsung Pertandingan Badminton di Olimpiade Paris 2024

Kategori :