Monkey Pox Hanya untuk Menakuti Saja? Eks Menteri Kesehatan RI Ungkap Bisnis Pejabat WHO

Sabtu 31-08-2024,08:13 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Hetty


Cara penyebaran virus Monkey Pox yang harus diketahui. --

Awal minggu ini, badan kesehatan masyarakat tertinggi di Afrika mengumumkan keadaan darurat cacar monyet untuk benua tersebut setelah memperingatkan bahwa infeksi virus tersebut menyebar pada tingkat yang mengkhawatirkan, dengan lebih dari 17.000 kasus yang diduga dan lebih dari 500 kematian tahun ini, terutama di kalangan anak-anak di Kongo.

Sementara itu, Profesor Dimie Ogoina, ketua komite darurat cacar monyet WHO mengatakan, semua anggota dengan suara bulat setuju bahwa lonjakan kasus saat ini merupakan peristiwa luar biasa dengan jumlah kasus yang mencapai rekor di Kongo.

BACA JUGA:Wabah Virus Ngorok Menggila di OKI, Peternak Kerbau Merugi Jutaan Rupiah

BACA JUGA:Resep Ramuan Herbal Hempas Virus Selama Bulan Puasa, Cuma Pakai Bahan Dapur Sederhana

Vaksin dan perubahan perilaku membantu menghentikan penyebaran ketika jenis cacar monyet yang berbeda menyebar secara global, terutama di kalangan pria yang berhubungan seks dengan pria, dan WHO mengumumkan keadaan darurat pada tahun 2022.

Masih dari informasinya, Cacar monyet atau mpox adalah penyakit yang disebabkan oleh virus monkeypox, jenis virus yang masuk ke dalam genus orthopoxvirus. 

Cacar monyet umumnya ditemukan pada hewan monyet, tikus hingga tupai.

Penyakit cacar monyet memiliki tanda dan gejala yang biasanya dimulai dalam waktu seminggu, tetapi dapat muncul dalam 1-21 hari setelah terpapar.

BACA JUGA:Virus Covid 19 di Singapura Melonjak Drastis, 22 Ribu Kasus Teridentifikasi, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Ken Setiawan: NII Al Zaytun Panji Gumilang Seperti Virus Tak Kelihatan, Tiba-Tiba yang Terpapar Jadi Goblok

Gejala biasanya berlangsung selama 2-4 minggu, tetapi orang yang memiliki sistem kekebalan lemah gejala dapat bertahan lebih lama. Gejala umum mpox, seperti ruam, demam, sakit tenggorokan, sakit kepala, nyeri otot, sakit punggung, energi rendah, dan pembengkakan kelenjar getah bening.

Namun, tidak semua penderita penyakit cacar monyet mendapat gejala pertama berupa ruam, beberapa mungkin memiliki gejala awal yang berbeda. 

Gejala akan dimulai dengan ruam merah pada kulit yang berkembang menjadi gelembung berisi cairan.

Saat meletus akan membentuk luka yang terasa nyeri. Ruam dapat terjadi di beberapa bagian tubuh, seperti telapak tangan, telapak kaki, wajah, mulut, tenggorokan, daerah selangkangan atau genital, dan dubur.

Kategori :