SUMEKS.CO - Pecinta smartphone siap-siap, Oppo bakal hadir mengguncang pasar smartphone dengan seri flagship terbarunya.
Yaitu, 2 varian anyarnya, Oppo Find X8 dan Find X8 Pro dapat dipastinya menjadi ponsel cerdas yang paling ditunggu. Bocoran ini berasal dari informan terkemuka Yogesh Brar, yang bekerja sama dengan Smartprix.
OPPO Find X8 dan Find X8 Pro seolah ingin mengulang suksesn varian sebelumnya, terburu-buru ingin menunjukkan spesifikasi yang menjanjikan dan bikin terpukau tentunya.
Publikasi tersebut telah merilis spesifikasi penting dari model-model OPPO terbaru beserta kerangka waktu peluncuran sementara.
BACA JUGA:Oppo Reno 7 Pro Desain Gradasi Menarik dengan Dukungan Fitur AI Canggih Berkat Dimensity 1200 Max
BACA JUGA: OPPO A3x, HP Terbaik di Bulan Agustus 2024, Tahan Banting dan Percikan Air!
OPPO kemungkinan tengah bersiap untuk ponsel flagship terbaru, Find X8 dan Find X8 Pro yang pastinya akan menunjukkan spesifikasi yang menjanjikan.--
Oppo Find X8 akan membawa layar OLED datar 6,7 inci sementara model Pro mengusung panel OLED mikro-lengkung berukuran 6,8 inci.
Keduanya memiliki kecepatan refresh 120Hz dan resolusi 1,5K. Namun, model standar hadir dengan layar datar, sedangkan model Pro akan memiliki layar lengkung mikro.
Kesamaan lain antara perangkat ini termasuk SoC Dimensity 9400 , yang merupakan peningkatan dari chip Dimensity 9300 sebelumnya yang terlihat pada OPPO Find X7.
BACA JUGA:Oppo R17 Pro Smartphone Flagship Tawarkan Spek Canggih yang Unggul di Kelasnya
BACA JUGA:Oppo X 2021 Tampil Beda dengan Mengusung Rollable Display, Slide Phone Flagship Speknya Mewah
Susunan kameranya kemungkinan juga akan serupa, termasuk sensor primer 50MP di samping lensa sudut ultrawide 50MP dan lensa telefoto 3x. Model Pro akan memiliki lensa telefoto periskopik 10x lainnya.
Kapasitas baterai pada kedua ponsel OPPO juga tampak serupa: 5600mAh untuk Find X8 dan 5700mAh untuk varian Pro. Terlepas dari itu, kedua ponsel ini mendukung kecepatan pengisian daya super cepat 100W.
Pemberi informasi tersebut juga mencatat bahwa kedua perangkat akan memiliki bodi kaca dan hadir dalam warna Putih, Hitam, dan Biru.