Semakin Dekat! iPhone 16 Series Disebut Rilis September 2024 Intip Bocoran Spesifikasi

Kamis 15-08-2024,14:33 WIB
Reporter : Indra Rikardo
Editor : Wiwik

Sementara untuk kamera depan diprediksi tetap bertahan dengan satu lensa beresolusi 12 MP bergaya oval atau biasa disebut Dynamic Island.

Lanjut ke spesifikasi mesin, iPhone 16 bakal ditenagai chipset terbaru Apple, yaitu Sistem Operasi (OS) A18 Pro.

Chipset tersebut akan berpadu dengan RAM LPDDR5 berkapasitas storage 6 GB.

Meski belum diketahui secara pasti performanya yang jelas chipset ini bakal lebih kencang dan efisien jika dibandingkan dengan chipset A16 Bionic yang tersemat pada iPhone 15.

BACA JUGA:Galaxy Z Flip 5: Pertimbangan untuk Tidak Perlu Upgrade ke Galaxy Z Flip 6, Kaum Fomo Wajib Simak!

BACA JUGA:Infinix Smart 8 Pro Menawarkan Desain Tipis Dibalut Layar Punch Hole dengan Refresh Rate 90 Hz

Perlu untuk diketahui jika informasi tentang spesifikasi dari iPhone 16 series masih sebatas rumor sehingga ada kemungkinan spesifikasi akan berbeda dengan produk aslinya nanti saat rilis.

Untuk diketahui iPhone 16 series diprediksi akan rilis sesuai jadwal, yaitu pada tanggal 10 September 2024. Informasi ini disampaikan Mark Gurman, analis Bloomberg.

“Kita diberi tahu jika peluncuran iPhone 16 akan terjadi sekitar waktu yang sama seperti tahun lalu. Jika melihat dari perilisan tahun lalu, tanggal 10 September kemungkinan besar akan dirilis,” kata Mark Gurman.

Ini menegaskan jika rumor yang menyatakan peluncuran iPhone 16 akan ditunda hingga bulan Oktober 2024 tidak benar.

BACA JUGA:Review Hp Itel P55 NFC Menawarkan Tampilan Layar Mulus dan Tajam dibalut Performa Unggulan

BACA JUGA:8 Tablet Terbaik di Bawah 2 Jutaan: Kualitas Tinggi, Harga Terjangkau!

Rumor ini berbeda setelah Apple Intelligence, salah satu fitur unggulan iPhone 16 belum sepenuhnya siap untuk digunakan hingga Oktober 2024.

“Namun, kali ini Apple mengambil langkah yang berbeda dan tak akan menahan perangkat terbaru hingga layannya siap,” ujarnya.

Dibalik kapan tanggal rilis, tersemat Apple Intelligence yang menjadi salah satu fitur unggulan iPhone 16.

Fitur Apple Intelligence mampu meningkatkan kinerja smartphone menjadi lebih ngebut dan efisien.

Kategori :