5 Pilihan Buah Segar dan Sehat, Cocok untuk Berbuka Puasa Ramadan

Kamis 14-03-2024,11:17 WIB
Reporter : Naba
Editor : Edward Desmamora

SUMEKS.CO - Saat waktu berbuka tiba, kebutuhan akan makanan yang menyegarkan dan menyehatkan sangatlah penting. 

Salah satu pilihan terbaik untuk memulai proses memulihkan tubuh setelah seharian berpuasa adalah dengan memilih buah-buahan yang kaya akan nutrisi dan air. 

Memilih buah-buahan segar sebagai hidangan berbuka puasa Ramadan tidak hanya memberikan nutrisi yang dibutuhkan tubuh.

Tetapi buah-buahan segar juga membantu menghidrasi dan mengembalikan energi dengan cepat. 

BACA JUGA:Jus Buah Segar vs Air Kelapa, Mana yang Lebih Sehat?

BACA JUGA:Beli Buah Segar? Datang ke Sini

Untuk mendapat buah-buahan segar di Bulan Puasa tidaklah sulit. Karena hampir mini market maupun supermarket menyediakannya. 

Berikut beberapa buah yang sangat cocok untuk berbuka puasa karena menyehatkan tubuh dan segar :

 1. Kurma

Kurma adalah buah yang paling disunnahkan untuk dimakan saat berbuka puasa karena Rasulullah SAW biasa memulai berbuka dengan kurma.

BACA JUGA:Oohh.. Ternyata 9 Buah-buahan Ini Bisa Bantu Menahan Dahaga Selama Puasa, Paling Cocok Dikonsumsi Saat Sahur

BACA JUGA:Selain Kurma, Ini 5 Jenis Buah-buahan yang Bisa Dikonsumsi Saat Berbuka Puasa

Manfaat kurma antara lain kaya akan gula alami yang dapat mengembalikan energi dengan cepat.

Tinggi serat dan memiliki indeks glikemik rendah, membuatnya cocok untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil setelah puasa.

Kategori :