Cegah Kambuh! Begini 7 Tips Berpuasa Bagi Penderita Asam Lambung
SUMEKS.CO - Beberapa tips yang bisa dilakukan agar asam lambung tidak kambuh saat sedang berpuasa.
Bagi penderita gangguan pencernaan seperti sakit lambung, berpuasa saat bulan Ramadan memberikan tantangan sekaligus kecemasan tersendiri.
Sebab, berpuasa bisa menyebabkan pola serta jam makan mengalami perubahan sehingga memicu perut kosong dalam jangka waktu berjam-jam dan cukup lama.
Kondisi ini pun dapat memicu asam lambung naik serta dapat menimbulkan gejala yang tidak nyaman saat menjalani ibadah puasa.
Menjalani puasa ketika asam lambung naik menjadi hal yang sangat menyebalkan, bukan hanya mengganggu ibadah tetapi asam lambung yang kambuh juga akan mempengaruhi kenyamanan berpuasa dan aktivitas seharian.
Karena itulah diperlukan tips yang tepat agar mencegah asam lambung kambuh sehingga bisa menjalani ibadah puasa dengan nyaman tanpa gangguan.
Dilansir dari berbagai sumber, beberapa tips yang bisa dilakukan oleh penderita asam lambung agar tidak kambuh saat berpuasa, cek penjelasan berikut ini:
1. Jangan melewatkan makan sahur
BACA JUGA:Warning Bagi Penderita Hipertensi, Hindari Makanan Ini Saat Sahur dan Berbuka
Tips pertama agar asam lambung tidak kambuh yaitu jangan melewatkan waktu sahur.
Tidak makan sahur bisa memperparah kondisi asam lambung di siang hari.
Perut kosong seharian bisa membuat asam lambung naik, apalagi jika melewatkan makan sahur.
Bukan cuma sumber energi selama berpuasa, makan sahur pun bermanfaat untik mencegah asam lambung naik ke tenggorokan.