Secara bahasa, kalimat “La tahzan innallaha ma’ana” memiliki arti yaitu “Janganlah engkau bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita”.
Kalimat ini dapat menjadi penenang bagi setiap orang sebab menyimpan kisah besar didalamnya.
Kalimat ini pernah diucapkan oleh Rasulullah SAW ketika Abu Bakar merasa takut akan tertangkap oleh kaum kafir Quraisy.
BACA JUGA:Pembagian Waktu Shalat Dhuha, Ternyata Ada 3 Waktu dan Punya Manfaat Berbeda
5. Laa Haula Wa Laa Quwwata Illa Billah
Kalimat ini dapat diucapkan ketika dalam kondisi tidak nyaman atau menghadapi masalah yang cukup berat sehingga membuat tertekan.
Kalimat “Laa haula wa laa quwwata illa billah” memiliki makna “Tiada daya upaya kecuali dengan kekuatan Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung”.
Kalimat ini jika diucapkan lebih sering ketika menghadapi sesuatu akan mensugesti diri bahwa Allah akan memberikan solusi apapun bentuk masalahnya.
BACA JUGA:Biar Weekendmu Nggak Sia-Sia! Ini 7 Sunnah Nabi untuk Hidup Lebih Produktif Sebagai Muslim
6. Qadarullahi Wa Ma Shaa Fa’al
Mendapatkan ujian atau mengalami insiden yang tidak terduga tentu akan membuat seseorang merasa tertekan.
Namun ternyata Allah memberikan kalimat yang baik untuk diucapkan ketika mengalaminya sebagai bentuk menerima takdir Allah.
Ya, kalimat “qadarullahi wa ma syaa fa’ala” memiliki makna “Allah telah menakdirkannya, dan apa yang Dia kehendaki dia perbuat”.
BACA JUGA:Tips dan Trik Jadi Dermawan Biar Nggak Takut Kekurangan dan Tulus dalam Memberi
Mengucapkan kalimat ini menjadi ciri bahwa seorang muslim menerima dengan ikhlas akan takdir Allah sekalipun itu baik maupun buruk.
7. Fii Amanillah