Cegah Penyimpangan Prilaku PNS Polri, Wakapolres Ogan Ilir Pimpin Pengawasan Melekat

Senin 15-01-2024,15:20 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Edward Desmamora

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Wakapolres Ogan Ilir, Kompol Hermansyah, memimpin pengawasan melekat terhadap PNS Polri yang bertugas di Polres Ogan Ilir, Senin, 15 Januari 2024.

Dihadapan para PNS Polri yang bertugas di Polres Ogan Ilir, Wakapolres Ogan Ilir, mengingatkan para PNS Polri yang bertugas di Polres Ogan Ilir supaya tidak melakukan prilaku menyimpang. 

"Kegiatan asistensi ini dalam rangka peningkatan pengawasan melekat, untuk mencegah penyimpangan prilaku PNS Polri," ungkapnya di Aula Bhayangkari Polres Ogan Ilir. 

BACA JUGA:Satreskrim Polres Ogan Ilir Kembali Dalami Kasus Dugaan Korupsi Mantan Kades Talang Aur

Menurut Wakapolres Ogan Ilir, pengawasan melekat ini sesuai dengan Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 2 tahun 2022.

"Dimana, peraturan tersebut tentang pengawasan melekat terhadap Anggota dan PNS dilingkungan Polres Ogan Ilir," lanjutnya. 

Dijelaskan Wakapolres Ogan Ilir, bahwa diperlukan pengendalian oleh atasan terhadap tindakan dan kegiatan bawahan dalam bentuk pengawasan melekat.

BACA JUGA:Pembangunan Gedung SPKT Polres Ogan Ilir Berlokasi di Kecamatan Indralaya Utara

"Pengawasan melekat ini bertujuan untuk lebih meningkatkan disiplin, etika, dan kinerja anggota kepolisian dalam melaksanakan tugas," katanya. 

Selaku anggota Polri, seharusnya mempunyai rasa tanggung jawab terhadap pelaksanaan tugas kepolisian dengan mempedomani kegiatan pengawasan melekat.

"Seperti melakukan arahan, inspeksi, asistensi, supervisi, dan monitoring serta evaluasi," tambahnya lagi.

BACA JUGA:Tradisi Penyambutan Bintara Remaja Polri, Kapolres Ogan Ilir Guyur 15 Personel Baru

Sementara itu, Kabag SDM Polres Ogan Ilir, Kompol Sigit Widodo menambahkan, apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab jabatan harus dilaksanakan dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab.

"Seorang pimpinan harus bisa mengatasi permasalahan yang timbul dilingkungan kerjanya masing-masing," ungkapnya. 

Sigit juga ingin menanamkan kedisiplinan dan contoh yang baik kepada rekan kerja, dan berusaha mengimbangi semua kegiatan yang ada, serta menjadi contoh dan tauladan yang baik bagi anggota dan organisasi.

Kategori :