SUMEKS.CO - Jembatan merupakan struktur yang dibuat untuk menyeberangi jurang atau rintangan seperti sungai, rel kereta api ataupun jalan raya.
Beberapa negara, memiliki ciri khas tersendiri terkait jembatan yang mereka bangun. Ada beberapa negara, bahkan memiliki jembatan terpanjang.
Tak hanya terpanjang di negara mereka sendiri, ternyata jembatan yang mereka bangun merupakan jembatan terpanjang di dunia.
Namun, kali ini SUMEKS.CO akan membahas jembatan-jembatan yang dinyatakan sebagai jembatan terpanjang di Asia Tenggara.
Dikutip SUMEKS.CO dari tayangan channel Youtube @babeboss21, ada tiga jembatan terpanjang di Asia Tenggara. Jembatan ini berbeda satu sama lain.
1. Jembatan Penang, Malaysia
Penang merupakan salah satu negara bagian di Malaysia. Negara bagian ini sebenarnya memiliki nama asli Pulau Pinang atau Penang Island.
Negara bagian ini terdapat sebuah jembatan terpanjang di Asia Tenggara. Jembatan ini memiliki panjang 13,5 kilometer.
Jembatan ini menghubungkan Pulau Pinang dan Seberang Prai atau semenanjung Malaysia.
BACA JUGA:Sensasi Jembatan Layang dengan Panaroma Indah Membentang di Jalan Tol Pekanbaru-Padang
Jembatan ini dibangun sebagai alternatif untuk mengurangi kepadatan lalu lintas di Jembatan Sultan Abdul Halim Muadzam Shah.
2. Jembatan Muadzam Shah, Malaysia
Jembatan ini dibuka pada tahun 2014 lalu. Jembatan ini merupakan jembatan gantung yang menghubungkan Pulau Pinang dan Seberang Prai di Malaysia.
Jembatan ini memiliki panjang 20 kilometer, dan menjadi salah satu jembatan terpanjang di Asia Tenggara.