Pj Wako Palembang Ratu Dewa, Instruksikan Ini untuk Atasi Kemacetan Parah di Jalan Kolonel H Burlian

Senin 09-10-2023,13:49 WIB
Editor : Wiwik

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Mendapat laporan dari warga perihal macet parah di Jl Kolonel H Burlian, Senin pagi 9 Oktober 2023, Pj Wali Kota Palembang H Ratu Dewa beri respon sigap.

Ratu Dewa menginstruksikan kepada Asisten II Pemkot Palembang Zulinto agar turun langsung melihat kondisi kemacetan yang bikin warga Palembang kesal habis.

BACA JUGA:Ratu Dewa Minta Polisi Selidiki Penyebab Terbakarnya 12 Bus Trans Musi di Terminal AAL Palembang

Ya, kemacetan parah dan panjang sering terjadi di Jalan Kolonel H Burlian, Titik macet bahkan hingga 1 kilo meter lebih. Mulai dari Gramedia World hingga ke titik simpul macet di putaran Hutan Wisata Punti Kayu.

Lepas dari putaran Hutan Wisata Punti Kayu, kemacetan lain menghadang hingga putaran RSUD Siti Fatimah.

Kemacetan terjadi bukan hanya pada jam sibuk saja. Tapi melanda saat jam makan siang hingga kesore setelah jam pulang kerja.

''Saya sudah instruksikan kepada asisten II, agar menelaah penyebab kemacetan tersebut.''

Apakah perlu tambah petugas, khususnya yang berada di bawah Pemkot Palembang. Dalam hal ini Dinas Perhubungan Kota Palembang.

BACA JUGA:Pj Wako Palembang Ratu Dewa Akan Sulap Rumah Dinas di Kambang Iwak, Jadi Rumah Rakyat

Menurut Ratu Dewa, seharusnya titik macet di Palembang sudah bisa dipetakan. ''Itu jika petugas Dishub Kota Palembang mengerjakan tugas sesuai SOP,'' kata Ratu Dewa.

Pj Wako Palembang minta secara tegas kepada Dishub Palembang untuk tidak bekerja atas dasar program rutinitas. Karena itu sangat tidak efektif. 

''Penempatan personil Dishub Palembang tidak menjawab dan mengatasi persoalan macet.''

Sementara itu Asisten II Zulinto, saat meninjau titik macet mengatakan, akan menambah petugas dari Dishub Palembang.

''Mereka akan bertugas secara sungguh-sungguh, mengatur lalu lintas. Tentu bersinergi dengan Satlantas Poltabes Palembang,'' kata mantan Kadisdik Kota Palembang itu.

Beberapa pengemudi yang terjebak macet mengatakan jika macet parah dan panjang ini sudah jadi santapan sehari-sehari.

Kategori :