PALEMBANG, SUMEKS.CO - Selama 3 jam lebih Yoan Sandra menjalani pemeriksaan di ruang penyidik Subdit 5 Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel.
Yoan didampingi seorang laki-laki yang diduga suaminya saat tiba dan menjalani pemeriksaan di ruang penyidik Unit 4 Subdit 5 Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel.
Sejak tiba di Gedung Subarkah sekitar pukul 15.05 WIB, Yoan menjalani pemeriksaan usai salat magrib.
Terkait pemeriksaan Yoan ini, tim redaksi masih belum menerima konfirmasi secara resmi dari penyidik.
Hanya saja, Kasubdit 5 Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel, AKBP Fitriyanti memberikan tanggapan singkat.
“Sabar ya,” ujarnya singkat melalui pesan singkat WhatsApp Senin 2 Oktober 2023 malam.
Didampingi suaminya, Yoan Sandra memenuhi panggilan penyidik Subdit 5 Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel Senin 2 Oktober 2023 sore.
Sekitar pukul 15.00 WIB, Yoan mendatangi Gedung Subarkah Ditreskrimsus Polda Sumsel terkait unggahan dia soal musibah asap akibat Karhutla yang terjadi saat ini.
BACA JUGA:Siber Polda Sumsel Panggil Yoan Sandra, Pembuat Video Ucapan Lebih Memilih untuk Membakar Lahan
Yoan yang tampak tengah hamil itu masuk ke gedung diiring suaminya.
Tak banyak statemen yang disampaikan oleh wanita berhijab kepada ke pada awak media.
"Sehat semuanya. Sebentar ya saya mau masuk dulu," ujarnya singkat.
Video viral Selebgram Palembang Yoan Sandra membuat warga Sumsel khususnya Palembang gerah setelah menganggap kabut asap yang kini terjadi merupakan hal biasa.
Polda Sumsel bergerak cepat dengan mengambil dan mengumpulkan sejumlah bukti terkait video ucapan yang viral tersebut.
Ucapan Yoan dalam video lebih memilih untuk membakar lahan ketimbang membayar orang untuk menebang tanaman dan rumput liar yang tumbuh di lahan membuat netizen gerah.
"Sore ini kita panggil untuk dimintakan klarifikasi terkait ucapan dalam video tersebut," kata Plt Direktur Ditreskrimsus Polda Sumsel, AKBP Putu Yudha Prawira melalui Kasubdit Siber, AKBP Fitriyanti.
Diberitakan sebelumnya, aksi tak terpuji seorang wanita melontarkan argumen dengan nada seakan membenarkan aksi kebakaran hutan yang terjadi belakangan ini.
Video yang diunggah akun @plglipp pada Minggu, 1 Oktober 2023 tersebut membuat warganet geram.
Dalam video tersebut memperlihatkan seorang wanita menggunakan hijab dan pakaian abu-abu yang tengah berada di dalam mobil.
Selain argumen yang menggiring opini seakan membenarkan aksi pembakaran hutan, ia juga secara terang-terangan menyebutkan lebih memilih membakar hutan dibandingkan ditebang secara manual.
"Misalahkan kamu atau aku memiliki lahan 100 hektar idak galak aku nebangnyo lemak lah aku bakar bae sekali lewat sudah," kata wanita dalam video.
"Bayar bae mobil damkar supayo api tuh redah yang penting kan abis," tambahnya.
Tidak berhenti sampai disitu wanita tersebut juga menyebutnya jika kebakaran hutan yang terjadi ini seakan hal sepele.
"Aku aman punyo lahan jugo meker cak itu, cuman waya-waya berapo hari palingan ilang," ujarnya dengan nada merendahkan.
"Ini jugokan lah biaso maksud aku tuh setiap tahun cak ini jadi yo sudah sudah lah mungkin lagi fase cak ini yo terimo bae, pasra bae, nikmati bae, jalanke bae," tegasnya.
Dengan viralnya video wanita tersebut langsung menuai hujatan dari warganet yang merasa kesal dari argumen yang ia lontarkan.
Seperti ucap akun @sony*** "Tingkat pendidikan kadang memperngaruhi kualitas berfikir dan bertindak untuk beradaptasi dengan kondisi. Makin rendah pola pikir maka akan tergambar kemampuan edukasi dalam menghadapi masalah," ujarnya dengan bijak.
Sedikit tegas dari akun @deaw** "nenek kau nikmati nyo... ngoceh busuk bibik ini PALAK BAPAK KAU !!! Manusio cak kauinikah yang galak merusak !!! Nandoke manusio dak punyo empaty," tegasnya.
Ada juga dari @rahma*** "Mending diem aja siii dari pada asal cuap," jelasnya.
BACA JUGA:Sebar Video Asusila Pacar Online, Warga Jakarta Diringkus Siber Polda Sumsel
Sedikit lucu "Tula dk di enjok Tuhan lahan berhektar2 kautu, blm punyo lg lah dak meker wong minimal di enjok otak tuh di pakai shay," kata akun @ann***
"Kau be samo keluargo kau yg ngisep asep, kami dak galak," ujar @prima***
Ada juga dari @aza*** "Semoga bisa di tindak lanjuti oleh pihak yang berwajib," jelasnya.
Ada benar juga dari aku @echi*** "Ck lmk nn kw ngomng, kw bemobil wajar dak te isep oleh asap, la yang bemotor kasian mano pedi mato pake masker tmbh sesak, cb kw t turun isepi apa yg lg bekobar" itu biar kw rasanya, ngebacot bae," ujarnya.
Diketuai wanita dalam video tersebut memiliki akun Instagram @yoansandradyta. (*)