Jalan Lintas Timur Pangkalan Balai, Banyuasin Diperlebar, Semoga Bisa Kurangi Kemacetan Lalulintas

Jumat 14-07-2023,11:12 WIB
Reporter : Dheny Wahyudi
Editor : Rappi

Jalan Lintas Timur Pangkalan Balai, Banyuasin Diperlebar, Semoga Bisa Kurangi Kemacetan Lalulintas

PANGKALAN BALAI, SUMEKS.CO - Jalan Lintas Timur (Jalintim) di Pangkalan Balai, Kabupaten Banyuasin, Sumsel mulai dilebarkan.

Saat ini pelebaran jalan tersebut dalam proses pembangunan. Terlihat alat berat masih melakukan perataan tanah.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Banyuasin, H Ardi Arfani ST MM MBA membenarkan adanya pelebaran jalan lintas timur di Pangkalan Balai. 

"Ini pelebaran jalan dimulai dari wilayah simpang Kantor Camat Banyuasin III, bahu jalan akan diperkeras dengan beton 2 meter kiri dan 2 meter kanan," kata Ardi Arfani, dikutip HarianBanyuasin.com, Jumat, 14 Juli 2023. 

BACA JUGA:Ratusan Kendaraan Terjebak Macet Di Ruas Jalintim Banyuasin - Palembang, Sumsel

Ardi Arfani mengatakan, pelebaran jalan nasional dua jalur yang sempat terhenti, tahun ini bakal dilanjutkan.

"Pembangunannya dari dana APBN langsung. Dibangun lebih kurang 1 kilometer dari Km 43 Kelurahan Mulya Agung sampai Pangkalan Balai dan ini merupakan jawaban dari masyarakat yang terus mempertahankan, kapan jalan itu kembali dilebarkan," ujar Ardi Arfani. 

Sebelumnya, masyarakat kembali mempertanyakan kelanjutan pembangunan Proyek pelebaran Jalan Lintas Timur (Jalintim), Kelurahan Kayuara Kuning hingga Kelurahan Seterio yang terhenti.

Pasalnya, mandeknya proyek tersebut menyebabkan sering terjadinya kecelakaan lalu lintas, lantaran jalan tersebut terputus.

BACA JUGA:Angkutan Umum Minim, Sejumlah Pelajar di Banyuasin Duduk di Atas Bus, Gak Bahaya Ta?

"Sudah sangat sering kecelakaan. Oleh sebab itu kami harap agar pelebaran jalan ini dapat segera terwujud, jangan sampai buntung seperti ini," ungkap salah satu warga Joni.

Joni berharap Pemkab Banyuasin secepatnya mengusulkan kelanjutan perbaikan jalan itu. Sebab jika jalan itu terus diperlebar maka akan dapat mengurai kemacetan yang sering terjadi di jalan raya.

"Kami senang adanya peleberan jalan, sebab akan mengurangi kemacetan di jalan raya," tegas Joni.(*)

 

Kategori :