486 Tenaga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Guru PALI Resmi Dilantik
PALI, SUMEKS.CO - Bupati PALI DR Ir H Heri Amalindo MM melantik 486 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru formasi tahun 2022 di lingkungan Pemerintah Kabupaten PALI.
Proses pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan berlangsung Rabu 12 Juli 2023 malam bertempat di Gedung Olahraga Kesenian (ORKES), Komperta Pendopo, Kecamatan Talang Ubi.
Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah yang dipimpin Bupati PALI, juga tampak hadir Kapolres PALI, Kepala Kejari PALI, Danramil Talang Ubi, sejumlah kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten PALI, serta keluarga dari P3K yang dilantik.
Dalam sambutannya Bupati Ir H Heri Amalindo MM menyampaikan agar seluruh P3K yang dilantik senantiasa menjalankan amanah yang telah diberikan.
BACA JUGA:Jangan Cemas, Ratu Dewa Pastikan Nasib 1.844 Tenaga Honorer Palembang Lewat Formasi PPPK
"Tidak lupa untuk melaksanakan nilai-nilai dasar sebagai ASN dalam memberikan ilmu pendidikan adab dan akhlak maupun berbasis Teknologi ataupun mata pelajaran lainya pada peserta didik dan masyarakat di PALI," ujarnya.
Selain itu dirinya juga berpesan untuk menjunjung tinggi integritas dan nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan serta menjaga kehormatan negara, Kementrian Pendidikan dan martabat sebagai Aparatur Negara Sipil (ASN).
"Selamat kepada Bapak Ibu, karena saudara-saudara terpilih yang terbaik dari yang terbaik. Melalui sebuah proses tahapan yang cukup panjang," ungkap Bupati.
Sementara Kepala BKPSDM PALI Deasy Rosalia menambahkan, bhwa pelantikan kali ini merupakan Formasi tahun 2022 P3K Guru.
BACA JUGA:Pemerintah Siapkan Beberapa Opsi Penyelesaian Tenaga Honorer Sebelum Nanti Disampaikan Kepada DPR
"Sebanyak 486 P3K yang dilantik, terdiri dari guru-guru yang mengajar diberbagai mata pelajaran," jelasnya.
Dirinya Berharap dengan adanya peningkatan kenaikan perbaikan status dan peningkatan kesejahteraan juga di ikuti dengan peningkatan kedisiplinan.
"Selesai pelantikan ini bagi para P3K jangan lagi bermalas-malasan untuk mengajar pada peserta didik. Karena bukan lagi Tenaga Kerja Outsourcing," pungkasnya.(ebi)