Berbagai ayat dan hadist didalam Al Qur'an dilontarkan Saifuddin Ibrahim dalam video berdurasi 2 menit 34 detik.
Dalam video, Saifuddin Ibrahim nampak fasih dalam mengucapkan hadist-hadits beserta artinya, dikatakannya juga dirinya percaya dan akui bahwa nabi Muhammad SAW adalah utusan Allah SWT.
"Sebagaimana diriwayatkan dalam hadist, bahwa setelah aku akan datang seorang nabi bernama Muhammad adalah utusan Allah dia nabi dari Arab," kata Saifuddin Ibrahim.
Dalam kolom komentar akun @herrypatoeng, sebagian besar warganet tidak mempercayai Saifuddin Ibrahim benar-benar telah bertobat.
Warganet menganggap itu adalah siasat Saifuddin Ibrahim untuk mencari simpati umat Muslim di Indonesia, agar bisa pulang kampung kembali lagi ke Indonesia.
BACA JUGA:PPATK Bekukan Rekening Panji Gumilang, Ridwan Kamil: Ada Indikasi Penggalangan Dana NII
Karena, warganet menilai kehidupan Saifuddin Ibrahim di luar negeri ternyata hanyalah seorang pemulung, dan uangnya sudah menipis karena itulah Saifuddin Ibrahim mencoba berbagai cara agar bisa pulang ke Indonesia.