Lakukan Hal Ini Bila Tidak Bisa Pergi Haji, Quraish Shihab: Mudah-Mudahan Segera di Panggil ke Mekkah

Selasa 06-06-2023,21:35 WIB
Reporter : Fadly
Editor : Zeri

Lakukan Hal Ini Bila Tidak Bisa Pergi Haji, Quraish Shihab: Mudah-Mudahan Segera di Panggil ke Mekkah

SUMEKS.CO - Musim haji telah tiba, penganut agama Islam dari seluruh dunia berbondong-bondong untuk melaksanakan ibadah rukun Islam yang ke-5.

Namun, tidak seluruh umat Muslim mampu bisa melaksanakan ibadah haji ke tanah suci Mekkah, karena berbagai hal.

Cendikiawan ilmu Al Quran Prof Dr AG KH Muhammad Quraish Shihab LC MA, membagikan sedikit kisah keistimewaan pergi haji dari orang yang tidak bisa pergi haji dari Nabi Ibrahim AS.

BACA JUGA:Mustahil Dibuat Manusia, Prajurit Jin Nabi Sulaiman AS Bangun 300 Sumur Ditanah Berbatu

Dikutip dari kanal YouTube Channel Quraish Shihab, salah satu kajiannya menerangkan berbagai uraian-uraian tentang haji bagi orang yang tidak bisa pergi haji.

Adapun video kajian tersebut diberi judul "Yang tidak bisa haji, lakukan hal ini" yang diunggah pada 20 Juli 2023.

"Berkunjung ke Mekkah adalah berkunjung kerumah Tuhan, sungguh merugi orang yang berkunjung kekasih namun tidak bertemu bahkan tidak disambut oleh kekasih," tutur mantan Menteri Agama ini dalam siaran Podcastnya.

Dalam ungkapannya, kalau kita tidak mampu berkunjung ke rumah kekasih, maka undanglah kekasih kerumah anda, sambut karena dia akan pasti datang.

BACA JUGA:Anggapan Soal Tak ada Kewajiban Pakai Jilbab, Habib Rizieq Shihab: Sama Saja Lawan Perintah Allah SWT

"Undang tuhan kerumah anda, ke kalbu anda, ke hati anda," sambungnya.

Kata Quraish Shihab, Imam Ghazali pernah berkata dalam buku Ya Waladii.

"Nak seandainya sultan, seandainya presiden datang kerumah mu apa yang akan kami lakukan? Saya yakin kamu akan bersihkan rumahmu dan akan mempersiapkan segala sesuatu agar rumah mu nampak indah,"ujarnya.

Sehingga menurut Quraish Shihab bagi yang belum bisa berhaji akan lebih baik menyambut-Nya dahulu dengan membersihkan hati, niat karena Lillahi Ta'alaa.

BACA JUGA:Bolehkah Berangkat Haji dari Hadiah? Ustaz Abdul Somad: Tentu Saja Boleh, Asal...

Kategori :