Kak Iva Kukuhkan Duta Literasi SMAN 1 Palembang

Selasa 24-01-2023,15:54 WIB
Editor : Rahmat

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Duta Literasi Sumsel, Ratu Tenny Leriva, HD, S.Ked, Selasa 24 Januari 2023 mengukuhkan Duta Literasi SMAN 1 Palembang pada acara Workshop Literasi Pencetak Generasi Penerus Bangsa Yang Siap Bersaing di ruang serbaguna SMAN 1 Palembang.

Kegiatan ini merupakan rangkaian roadshow Duta Literasi Sumsel ke SMA / SMK di kota Palembang, sebelum nantinya akan melaksanakan Roadshow di 17 Kabupaten Kota di Sumsel.

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Palembang, H. Moses Ahmad dalam sambutannya menyambut baik workshop yang dilaksanakan pada hari ini.

Ia mengatakan duta literasi sebagai tokoh muda di Sumsel dapat menjadi contoh bagi pelajar, dan InsyaAllah dapat memberi motivasi untuk meningkatkan minat baca, terutama bagi pelajar SMA Negeri 1 Palembang.

BACA JUGA:Petenis Putri Kazakhstan Kunci Tiket Semifinal Pertama Australian Open 2023

Pada acara tersebut  Duta Literasi Sumsel mengukuhkan Duta Literasi Sekolah SMAN 1 Palembang Risky dan Naura.

"Saya berharap, Duta Literasi yang dikukuhkan pada hari ini dapat menjadi garda terdepan dalam peningkatan literasi di SMAN 1 Palembang,"ungkapnya.                                                         

Dalam paparannya yang berjudul Raih Prestasi Dengan Literasi,  Kak Iva menyampaikan bahwa literasi bukan hanya  kemampuan membaca, menganalisis suatu bacaan, memahami konsep di balik tulisan tersebut, tetapi juga sebagai life skill. 

"Sebagaimana diketahui, ada 6 literasi dasar yaitu;  literasi baca tulis, literasi numerasi, literasi sains, literasi finansial, literasi digital dan literasi budaya dan kewargaan“. Literasi bisa didapatkan dari mana saja  termasuk melalui buku, sosial media dan lain sebagainya. Karena itu penting bagi adik-adik untuk bijak dalam menggunakan  media sosial dengan tidak termakan atau terpengaruh dengan berita yang belum tentu benar”, tambahnya.

BACA JUGA:BPPD Palembang Ditarget Penerimaan Pajak Rp1,2 Triliun, ini Kata Kepala Badan

Kak Iva juga berharap siswa yang mengikuti kegiatan ini dapat memahami berbagai literasi dasar dalam kehidupan sehingga nantinya dapat berguna setelah menyelesaikan pendidikan disini.

Pada kesempatan itu juga Kak Iva menyerahkan beberapa bibit tanaman yang diterima secara simbolis oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Palembang. 

Senada, Kepala Dinas Perpustakaan Provinsi Sumsel, Fitriana, S.Sos., M.Si, menambahkan bahwa Workshop Literasi ini merupakan salah satu upaya mendukung Terwujudnya Budaya Gemar Membaca Masyarakat Sumsel dan Peningkatan Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat.

Sebagaimana diamanatkan dalam dalam Undang-Undang No. 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan, pada pasal 48 ayat (1) disebutkan bahwa “Pembudayaan Kegemaran Membaca dilakukan melalui keluarga, satuan pendidikan dan masyarakat.

"Ekosistem literasi dapat tumbuh dan berkembang melalui 3 komponen penting diatas yaitu keluarga, satuan pendidikan dan masyarakat, dan hal tersebut kita diimplementasikan pada kegiatan hari ini. Disamping itu juga Dinas Perpustakaan  melakukan pembinaan ke Perpustakaan Sekolah SMAN 1 dan mendorong agar perpustakaan sekolah tersebut  sesuai Standar  Nasional Perpustakaan (SNP) sebagaimana yang tertuang dalam Perkaperpusnas RI Nomor 12 Tahun 2017  tentang SNP Perpustakaan Sekolah Menengah Atas/Madrasyah Aliyah" tutupnya.(*)

Kategori :