SUMEKS.CO, Luar Biasa, dengan kekuatan antar lini dan didukung suporter setianya, Timnas U-16 Indonesia berhasil mengamankan satu tiket di semifinal Piala AFF U-16 2022, Sabtu (6/8/2022) malam tadi
Posisi semifnal ini diperoleh usai mampu menang 2-1 atas Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Pasukan Garuda Muda sejatinya sempat tertinggal lebih dulu dari timnas U-16 Vietnam karena gol penalti dari Nguyen Cong Phuong (42').
Tetapi timnas U-16 Indonesia akhirnya bisa comeback berkat gol balasan Arkhan Kaka (51') dan Nabil Asyura (55'). Hasil atas Vietnam sekaligus membuat laju pasukan Garuda Muda mulus ke semifinal, sebab selalu menang di setiap laga fase grup.
Mereka sebelumnya telah mengalahkan Filipina (2-0), Singapura (9-0), dan kini memuncaki klasemen akhir Grup A Piala AFF U-16 2022. Ya, tim Garuda Muda langsung tampil menggebrak sejak babak pertama dimulai. Tekanan tinggi diberikan ke lawannya.
Penguasaan bola pun didominasi, lahir berbagai ancaman, namun peluang-pelaung yang ada masih belum bisa jadi gol. Timnas U-16 Vietnam baru bisa keluar dari tekanan pada menit ke-10 dan perlahan tempo permainan pun menurun.
Sejumlah ancaman diciptakan timnas U-16 Indonesia, tapi kiper lawan masih sigap hingga pertengahan babak pertama. Memasuki menit ke-30, tim muda The Golden Star lebih mendominasi dan tampil agresif, tapi masih mengalami kebuntuan.
Saat meladeni juar-beli serangan, pasukan Garuda Muda malah dihukum penalti setelah ada pemain lawan terjatuh. Kapten tim Nguyen Cong Phuong yang maju sebagai eksekutor berhasil memaksimalkan menjadi gol pada menit ke-42.
Gol itu melecut timnas U-16 Indonesia untuk segera membalas. Ancaman tercipta, tapi tak ada lagi gol hingga turun minum.
Saat tertinggal 0-1 membuat tim asuhan Bima Sakti langsung tancap gas saat laga dilanjut. Penampilan agresif dipertontonkan. Berbagai taktik dan serangan dilakukan, salah satunya lewat sepakan Riski Afrisal, namun masih belum bisa dihalau para pemain lawan.
Dan akfhirnya gol balasan ecipta di menit ke-51 melalui sundulan Arkhan Kaka yang meneruskan bola umpan silang Narendra Tegar. Empat menit berselang, Garuda Muda bisa berbalik unggul lewat skema serangan balik yang dimaksimalkan Nabil Asyura.
Setelahnya timnas U-16 Vietnam meningkatkan tekanan, tapi Indonesia tidak mau kalah dan saling balas serangan pun terjadi. Melewati pertengahan babak kedua, tim muda The Golden Star lebih mendominasi, tapi serangan balik Garuda Muda lebih mengancam.
Timnas U-16 Vietnam bisa menceploskan bola di menit ke-86, tapi tak disahkan karena dianggap lebih dulu melanggar. Duel sengit terus tersaji hingga fase akhir, namun tak ada gol tambahan dan timnas U-16 Indonesia sukses menang 2-1.
Diketahui, Para peserta dibagi ke dalam tiga grup, masing-masing empat tim, timnas U-16 Indonesia berada pada Grup A. Hanya juara grup yang akan lolos ke babak semifinal dan satu tempat lainnya bakal ditempati runner-up terbaik. Dan Grup asal tim runner-up terbaik akan memengaruhi pertandingan semifinal, seperti tertera di bagian akhir tulisan.
6 Agustus 2022