Banner Pemprov
Pemkot Baru

Kolaborasi Pemerintah dan Asosiasi Pertambangan, Jembatan Muara Lawai Dibangun Ulang Demi Akses Ekonomi Rakyat

Kolaborasi Pemerintah dan Asosiasi Pertambangan, Jembatan Muara Lawai Dibangun Ulang Demi Akses Ekonomi Rakyat

H. Herman Deru menekankan bahwa pembangunan kembali Jembatan Muara Lawai bukan hanya soal infrastruktur, tetapi juga soal keberlangsungan ekonomi masyarakat.--

SUMEKS.CO – Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru menekankan bahwa pembangunan kembali Jembatan Muara Lawai di Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat, bukan hanya soal infrastruktur, tetapi juga soal keberlangsungan ekonomi masyarakat.

Dalam acara penandatanganan berita acara kesepakatan dengan Asosiasi Pertambangan Batubara Sumsel dan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN), Sabtu 30 Agustus 2025, Herman Deru menyebut rekonstruksi ini menjadi bukti kolaborasi positif antara pemerintah dan swasta.

“Jembatan ini ambruk karena usia dan beban kendaraan berat. Syukur alhamdulillah, Asosiasi Pertambangan Batubara langsung menyatakan kesediaannya membangun ulang. Ini bukti kepedulian dan rasa tanggung jawab yang besar,” kata Herman Deru.

Ia menegaskan, proyek ini tidak boleh dipandang sebagai kewajiban sepihak, melainkan kerja sama yang saling menguntungkan. Jembatan tersebut akan memberi manfaat besar, baik untuk masyarakat maupun untuk kelancaran distribusi sektor pertambangan.

BACA JUGA:Gubernur Herman Deru Apresiasi Peluncuran Buku Jejak Penjual Kopi

BACA JUGA:Gubernur Herman Deru Lepas 10 Agen Perdamaian Sumsel ke Ajang Nasional

Dengan anggaran sebesar Rp20 miliar yang sepenuhnya ditanggung oleh asosiasi, Herman Deru berharap pembangunan bisa selesai dalam waktu 210 hari. “Saya harap tepat waktu, tepat mutu, dan tepat manfaat,” ucapnya.

Gubernur juga meminta agar konstruksi modern yang digunakan benar-benar memperhatikan faktor ketahanan. Ia mengingatkan agar kualitasnya lebih baik daripada jembatan lama yang dibangun sejak tahun 1980-an.

“Pekerjaan ini harus diawasi ketat. Saya minta BPJN bersama OPD terkait memastikan setiap tahap sesuai standar,” tambahnya.

Kepala BPJN Sumsel Panji Krisna Wardana menyambut baik komitmen seluruh pihak. Ia menilai, kerjasama semacam ini menjadi model ideal dalam pembangunan infrastruktur.

“Kalau semua pihak kompak, maka hasilnya akan maksimal. Jembatan bukan sekadar penghubung, tapi juga roda penggerak ekonomi masyarakat,” jelas Panji.

BACA JUGA:Herman Deru Ajak Generasi Muda Teladani Semangat Perjuangan di HUT ke-80 RI

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Herman Deru Resmi Mengukuhkan Paskibraka Sumsel 2025

Senada dengan itu, Ketua Asosiasi Pertambangan Batubara Sumsel, Andi Aswara, menyebut rekonstruksi jembatan merupakan bentuk nyata tanggung jawab sosial perusahaan (CSR). Menurutnya, kehadiran Gubernur langsung di lokasi menjadi motivasi bagi pihaknya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait