Hasil Pertandingan SFC Vs Persikad Depok: Kembali Kalah, Nyanyian Suporter SFC Diobok-obok Menggema
Hasil Pertandingan SFC Vs Persikad Depok: Kembali Kalah, Nyanyian Suporter SFC Diobok-obok Menggema.-Foto: Reigan/sumeks.co -
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Hasil pertandingan Sriwijaya FC Vs Persikad Depok di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang berkahir dengan Kekalahan bagi tuan rumah laskar wong Kito, Rabu 19 November 2025.
Pada laga pekan kesebelas lanjutan Pegadaian Championship musim kompetisi Tahun 2025-2026, total Sriwijaya FC (SFC) telah menelan kekalahan sebanyak sembilan kali dan masih mengumpulkan poin 2.
Kekalahan dengan skor 0-3 ini kian memperparah posisi Elang Andalas di dasar klasemen sementara, Sementara kemenangan bagi Persikad Depok ini anak asuh Coach Azul mengumpulkan 12 poin dan bertengger di peringkat delapan klasemen sementara.
Atas kekalahan ini nyanyian suporter SFC Diobok-obok Menggema di stadion Sriwijaya Jakabaring Palembang.
BACA JUGA:MENGAMUK, Garudayaksa FC Hujani Gol Sriwijaya FC 7-2 di Pakansari, Cek Klasemen Terkini
BACA JUGA:RUGI Sriwijaya FC Kena Denda Terbesar, Komite Disiplin PSSI Keluarkan Sejumlah Keputusan Tegas
Jalannya laga sendiri, Persikad Depok unggul melalui gol cepat yang dicetak oleh MHD Yudi Safrizal, di menit ke 4 melalui skema sepak pojok.
Skor 0-1 ini bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan.
Babak kedua baru berjalan empat menit tepatnya menit 49 Persikad Depok menambah keunggulan melalui gol Imus Wiranda.
Menit 87 Faisal Ramadoni menambah keunggulan tim tamu menjadi skor 0-3. Hasil ini sebanyak 3510 penonton yang hadir meluapkan emosinya.
Susunan pemain Sriwijaya FC
Pelatih Kepala, Budi Sudarsono.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


