Oppo Reno10 5G Miliki Sistem Kamera Fokus dengan Fitur Ultrawide 8MP: Ini Spesifikasi Lengkapnya

Oppo Reno10 5G, pilihan menarik yang miliki sistem kamera fokus dengan fitur ultrawide 8MP--
SUMEKS.CO – Tahun ini Oppo Reno10 5G hadir sebagai pilihan menarik yang miliki sistem kamera fokus dengan fitur ultrawide 8MP.
Oppo Reno10 5G adalah smartphone yang dirancang dengan fokus pada performa dan kamera.
Oppo Reno10 5G ini memiliki layar AMOLED 6,7 yang ditenagai chipset MediaTek Dimensity 7050, RAM 8GB/12GB, dan penyimpanan 256GB.
Sistem kamera belakang Oppo Reno10 5G terdiri dari kamera utama 64MP, telefoto 32MP, dan ultrawide 8MP, serta kamera depan 32MP.
Spesifikasi Oppo Reno 10 5G
Oppo Reno10 5G --
Secara spesifikasi Oppo Reno 10 5G hadir dengan desain yang mencolok, dimensi 162.43 x 74.19 x 7.99 mm dan berat 185 gram.
Ponsel ini tersedia dalam warna Silvery Grey dan Ice Blue. Bagian belakangnya dipoles dengan teknologi Oppo Glow Design, menciptakan kilauan dengan efek gradasi warna yang menarik.
Versi warna Ice Blue dari varian ini menampilkan tekstur yang lembut dan sedikit kasar, meminimalkan jejak sidik jari.
BACA JUGA: OPPO Reno 14 Pro Dibekali Empat Kamera 50MP, Ponsel Incaran Penggemar Mobile Fotografi
BACA JUGA:Oppo Reno 13 5G Usung Sensor Sony LYT-600 dan AI Live Photo: Siap Saingi Flagship di Kelas Menengah!
Pada bagian belakangnya, terdapat modul kamera berbentuk elips yang menampung tiga kamera dan lampu flash LED.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: