Kisah Inspiratif Pempek Hudi, Usaha Kecil Beromzet Besar Berkat Sentuhan Bukit Asam
Ulan, pemilik Pempek Hudi, di depan gerai usaha yang kini beromzet ratusan juta rupiah per bulan.--
Melalui program pembinaan ini, Ulan mendapat berbagai dukungan mulai dari pelatihan usaha, strategi pemasaran, hingga fasilitas mengikuti pameran-pameran nasional.
“Setiap kali ikut pameran bersama PTBA, selalu ada pelanggan baru. Bahkan ada pelanggan tetap dari Jakarta, Jambi, dan Bangka setelah melihat produk kita di pameran Sarinah,” ungkap Ulan.
Berawal dari omzet sekitar Rp 30 juta per bulan, kini usaha Pempek Hudi mampu meraup pendapatan sekitar Rp 300 juta setiap bulan.
BACA JUGA:PT Bukit Asam Tbk Gelar Pelatihan Budidaya Maggot untuk Pemuda Desa Tanjung Agung
BACA JUGA:Pemkab Muara Enim dan Bukit Asam Sinergi Dukung UMKM untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Pertumbuhan ini juga mendorong peningkatan skala usaha, dari yang awalnya hanya dibantu satu pekerja, kini Ulan memiliki 13 karyawan tetap.
Seiring dengan meningkatnya omzet dan pelanggan, Ulan juga melakukan diversifikasi produk. Kini di gerainya tidak hanya tersedia pempek, tetapi juga oleh-oleh khas Palembang seperti kerupuk kemplang, kopi lokal, dan pakaian khas daerah.
“Saya juga ingin buka cabang Pempek Hudi di luar Palembang, seperti di Lampung dan Jakarta,” tambahnya.
Keberhasilan Ulan bahkan menginspirasi anggota keluarganya. Adik iparnya yang sebelumnya bekerja kantoran kini ikut terjun ke dunia usaha pempek.
BACA JUGA:Anak Buruh Harian Raih Cita-cita Berkat Beasiswa Bukit Asam, Fokus Kuliah Tanpa Beban Biaya
BACA JUGA:KPK Tuntut 3 Terdakwa Korupsi PLTU Bukit Asam pada PLN UIP Sumbagsel, Nehemia Paling Berat
Kisah sukses Ulan merupakan salah satu hasil nyata dari komitmen PTBA dalam memberdayakan UMK lokal, sebagai bagian dari program Asta Cita pemerintah untuk menciptakan lapangan kerja berkualitas dan meningkatkan semangat kewirausahaan.
Sepanjang tahun 2024, tercatat sebanyak 48 UMK binaan PTBA berhasil naik kelas, termasuk Pempek Hudi.
PTBA tidak hanya memberikan pelatihan, tetapi juga membuka akses pembiayaan melalui kemitraan dengan BRI, fasilitasi dalam bentuk pameran, magang, site visit, hingga bantuan sarana usaha.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: