Kloter 12 Tiba di Asrama Haji Embarkasi Palembang, Besok Diterbangkan Menuju Jeddah Langsung Kenakan Ihram

Jemaah haji Kloter 12 Embarkasi Palembang, saat tiba di Gedung Serbaguna Asrama Haji Sumsel. Besok pagi, jemaah haji dari Kabupaten OKI ini akan diberangkatkan menuju Jeddah. --
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Embarkasi Palembang menerima kedatangan 370 jemaah haji Kloter 12 asal Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dan Palembang, Jumat, 16 Mei 2025.
Kloter 12 ini akan diberangkatkan besok pagi dari Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang menuju Bandara King Abdul Aziz, Jeddah.
Ketua PPIH Embarkasi Palembang, H Syafitri Irwan menjelaskan, Kloter 12 merupakan kloter awal yang berangkat pada fase gelombang kedua di Embarkasi Palembang.
Dengan demikian, para jemaah akan langsung diterbangkan dari Palembang ke Jeddah, untuk kemudian menuju Mekkah dan melaksanakan umrah wajib.
BACA JUGA:Kloter 12 Berangkat! Bupati OKI Antar Langsung Jemaah Masuk Asrama Haji Palembang
"Sesuai edaran Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah, jemaah haji yang berangkat di gelombang kedua ini diarahkan untuk mengenakan ihram sejak dari embarkasi," jelas Syafitri.
Syafitri menambahkan, ada beberapa hal penting yang perlu mendapat perhatian jemaah haji Sumsel yang saat ini sudah berada di Mekkah.
Jemaah haji diminta agar tidak melakukan city tour ke luar Kota Mekkah seperti Thaif atau Jeddah, mengingat otoritas Arab Saudi memperketat pemeriksaan.
Demikian pula melaksanakan umrah sunnah dengan miqat di Ji’ranah dan Hudaibiyah, karena kedua tempat ini melewati pemeriksaan.
BACA JUGA:Pemberangkatan Gelombang Pertama Usai, Embarkasi Palembang Telah Berangkatkan 4.059 Jemaah Haji
BACA JUGA:Proses Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang Pertama Embarkasi Palembang Sisakan 1 Kloter Lagi
Andaipun ada jemaah haji yang ingin melaksanakan umrah sunnah, jemaah haji agar mengambil miqat di Tan’im atau Masjid Aisyah.
"Bagi jemaah haji yang sudah di Mekkah dan telah melaksanakan umrah wajib, agar fokus beribadah dan mempersiapkan diri untuk puncak haji di Arafah Muzdalifah dan Mina," pesan Syafitri.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: