Perselingkuhan Hingga Judi Online Masuk Dalam Daftar Pelanggaran Berat, Ini Peringatan Kabag SDM Polres OI

Personel Polres Ogan Ilir diingatkan untuk tidak melakukan perselingkuhan, penyalahgunaan narkoba, dan judi online, karena itu merupakan pelanggaran berat di institusi Polri. --
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Menegakkan disiplin dan memperkuat integritas di lingkungan Kepolisian, Kabag SDM Polres Ogan Ilir, Kompol Sigit Widodo, S.H., M.H., memberikan arahan dan penekanan penting kepada seluruh personel Polres Ogan Ilir saat memimpin apel pagi di halaman Mapolres, Jumat, 2 Mei 2025.
Dalam arahannya, Kompol Sigit menekankan bahwa sebagai anggota Polri, setiap personel dituntut untuk menjadi contoh dan teladan di tengah masyarakat.
Ia secara khusus mengingatkan agar anggota menjauhi tiga pelanggaran utama yang saat ini menjadi perhatian serius institusi, yaitu penyalahgunaan narkoba, keterlibatan dalam judi online (judol), serta kasus perselingkuhan.
"Kita harus menjadi pribadi yang bersih dan berintegritas. Jangan coba-coba bermain dengan narkoba, jangan terlibat dalam praktik judi online, dan jauhi perilaku tidak terpuji seperti perselingkuhan yang bisa merusak nama baik institusi, keluarga, dan diri sendiri," ujar Kompol Sigit.
BACA JUGA:Bedah Rumah Warga Tanjung Batu, Bentuk Kepedulian Polres Ogan Ilir dan Baznas pada Warga Tak Mampu
Ia menambahkan bahwa Polres Ogan Ilir akan menindak tegas setiap bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh anggotanya tanpa pandang bulu.
Hal ini merupakan komitmen institusi untuk mewujudkan Polri yang profesional, modern, dan terpercaya.
"Jaga nama baik institusi, jaga nama baik keluarga, dan jaga kehormatan diri. Laksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab," pintanya.
"Jadilah polisi yang dicintai masyarakat dan membanggakan bagi keluarga," tegasnya lagi di hadapan seluruh peserta apel.
BACA JUGA:Antisipasi Tahanan Kabur, Kapolres Ogan Ilir Tingkatkan Kontrol dan Pengecekan Ruangan Tahanan
Kompol Sigit juga mengingatkan bahwa pelaksanaan tugas kepolisian harus dilakukan dengan tulus dan ikhlas demi pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Ia berharap seluruh anggota tetap menjaga kekompakan, kedisiplinan, serta loyalitas kepada pimpinan dan institusi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: