Ratusan Ribu Baby Lobster Bernilai Rp38 Miliar Diselundupkan di Perairan Palembang-Jambi Digagalkan

Ratusan Ribu Baby Lobster Bernilai Rp38 Miliar Diselundupkan di Perairan Palembang-Jambi Digagalkan

Ratusan Ribu Baby Lobster Bernilai Rp38 Miliar Diselundupkan di Perairan Palembang-Jambi Digagalkan satgas gabungan saat diangkut dengan speedboat.-Foto: dokumen/sumeks.co -

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Penyelundupan benih baby lobster di perairan utara Jambi-PALEMBANG digagalkan Satgas gabungan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) PALEMBANG bersama anggota Pos Angkatan Laut (Posal) Jambi.

Barang bukti yang berhasil diamankan terdiri dari 72 box Styrofoam yang berisi sebanyak 383.615 ekor.

Terdiri dari tiga jenis yakni pasir 382.295 ekor, jenis mutiara sebanyak 338 ekor, dan jenis bambu 982 ekor.

Penggagalan penyelundupan benih lobster itu pada Rabu 23 April 2025 lalu, sekitar pukul 23.50 WIB.

BACA JUGA:100 Ribu Benih Bening Lobster Senilai Rp25 Miliar Gagal Diedarkan ke Pasar gelap di Lampung

BACA JUGA:Baharkam Polri Amankan 4 Pelaku Penyelundupan 134 Ribu Baby Lobster Senilai Rp32,8 Miliar

Ribuan benih baby lobster diamankan di atas kapal speedboat kayu warna hitam tanpa lampu penerangan.

Saat disetop, kapal itu diduga hendak melakukan pertukaran transportasi laut untuk dikirim ke luar negeri.

Posal Jambi dan Lanal Palembang yang sigap langsung menyetop speedboat itu, akhirnya berhasil mengamankan speedboat tersebut berserta barang bukti benih baby lobster.

Satgas gabungan dari TNI AL ini juga berhasil mengamankan 3 orang laki-laki yang berada diatas speedboat tersebut.

BACA JUGA:Polisi Gagalkan Penyelundupan Benih Baby Lobster Senilai Rp19 Miliar Asal Lampung ke Perairan Tanjung Api-Api

BACA JUGA:Pria Ini Diringkus Tim Lobster Polsek Sungsang, Kasusnya Bikin Korban Murka

Danlanal Palembang Kolonel Laut (P) Faisal, mengatakan pengungkapan kasus tersebut berawal dari personel patroli mendeteksi sebuah kapal speedboat kayu tanpa penerangan.

"Sehingga menimbulkan kecurigaan saat melintasi perairan Utara Jambi. Kita mendapati 72 box styrofoam yang berisikan total benih baby lobster sebanyak 383.615 ekor," terang Faisal dik antor Lanal Palembang belum lama ini.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait