Gubernur Herman Deru Dampingi Mendukbangga/BKKBN RI Lakukan Pemberian MBG Untuk Ibu Hamil di Palembang

Gubernur Sumsel Herman Deru dampingi Mendukbangga/BKKBN RI lakukan pemberian MBG untuk ibu hamil di Palembang.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Gubernur Sumatera Selan (Sumsel) H. Herman Deru mendampingi Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN, Dr Wihaji, S.Ag., M.Pd melakukan Pemberian Makanan Bergizi Gratis (MBG) untuk Ibu Hamil bertempat di Posyandu Mawar Komplek Walet Sultan Masyur PALEMBANG, Selasa (15/4/2025).
"Hari ini saya didampingi Pak Gubernur dan Pak Walikota mengunjungi MBG ini bagian dari program Bapak Presiden RI Prabowo Subianto melalui asta cita," kata Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN, Wihaji.
Menurutnya program ini kebetulan ada di Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/BKKBN. Dimana diberikan tugas yakni mendata ibu hamil, menyusui balita non paud dan mendistribusikan MBG khusus ibu hamil, ibu menyusui dan balita.
"Karena itu saya mengunjungi Provinsi Sumsel bersama Pak Gubernur untuk memastikan sudah jalan belum MBG," ujarnya.
Dalam kunjungan ke Sumsel kali ini Wihaji menjelaskan, salah satu tugas BKKBN dalam program ini adalah untuk mendistribusikan MBG.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: