Sosok Fadly Alberto, Gol Ciamiknya Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 dan Juara Grup C

Sosok Fadly Alberto, Gol Ciamiknya Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 dan Juara Grup C

Pemain timnas U-17 Fadly Alberto Hengga mendapat hadiah umrah saat berlaga di Piala Asia U-17 Arab Saudi 2025. Momen tersebut digunakan berdoa, termasuk ingin mengajak ibunya umrah. --

Talenta sepak bola Alberto mulai terasah sejak usianya delapan tahun saat bergabung dengan Sekolah Sepak Bola (SSB) Sukorejo Putra di Bojonegoro. 

Di bawah bimbingan pelatih Wawan Bruno, Alberto menunjukkan perkembangan luar biasa.

 “Sejak awal, saya sudah lihat ada sesuatu yang spesial dari anak ini. Dia cepat belajar dan punya naluri menyerang yang tajam,” ujar Coach Bruno.

Bersama SSB tersebut, Alberto menghabiskan waktu sekitar tujuh tahun, dari usia 8 hingga 15 tahun.

 Di sinilah teknik dan visinya di lapangan dipoles. 

Kombinasi kecepatan, kelincahan, dan insting gol membuat Alberto mulai menarik perhatian banyak pihak, termasuk klub profesional.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U17 Sapu Bersih Semua Laga, Status Juara Grup C Menunggu Runner Up Grup D Piala Asia 2025

BACA JUGA:Jelang Lawan Afghanistan, Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto: Lupakan Lolos Piala Dunia U-17 2025

Dilirik Klub Profesional dan Bergabung dengan Bhayangkara Presisi FC

Tak butuh waktu lama hingga bakat Alberto menarik perhatian Bhayangkara Presisi Indonesia FC, klub yang dikenal memiliki program pembinaan pemain muda yang kuat.

 Dalam seleksi yang digelar klub tersebut, Alberto tampil memukau dan akhirnya lolos untuk bergabung. 

Sejak tujuh bulan terakhir, ia resmi menjadi bagian dari tim muda Bhayangkara.

Sebagai pemain yang menempati posisi penyerang sayap kiri dengan kaki dominan kanan, Alberto sering kali merepotkan pertahanan lawan dengan akselerasi dan kemampuannya membaca ruang. 

Tingginya yang mencapai 170 cm turut menunjang kelincahan dan kemampuan duel di lapangan.

Bersinar Bersama Timnas U-16 dan U-17

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait