BRI Perluas Layanan Digitalisasi Dana Pensiun melalui Kerja Sama Strategis dengan Bank Raya

BRI Perluas Layanan Digitalisasi Dana Pensiun melalui Kerja Sama Strategis dengan Bank Raya

Kerja sama strategis BRI dan Bank Raya menghadirkan layanan dana pensiun digital pertama di Indonesia.--

SUMEKS.CO - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, melalui Dana Pensiun Lembaga Keuangan BRI (DPLK BRI), terus berkomitmen dalam memperluas aksesibilitas dana Pensiun di Indonesia. 

Sebagai bagian dari upaya ini, DPLK BRI menjalin kerja sama strategis dengan Bank Raya untuk menghadirkan layanan dana pensiun digital yang dapat diakses melalui aplikasi Raya, yang diberi nama BRIFINE by DPLK BRI.

Langkah ini merupakan bagian dari upaya DPLK BRI untuk mengoptimalkan penetrasi program pensiun iuran pasti ke kalangan masyarakat Indonesia, khususnya generasi muda.

Dalam dunia yang semakin digital, generasi muda seringkali dihadapkan dengan tantangan dalam merencanakan masa depan keuangan mereka.

BACA JUGA:BRI Perluas Perlindungan Sosial bagi Pekerja Informal melalui AgenBRILink dan BPJS Ketenagakerjaan

BACA JUGA:Keberhasilan Cokelat Ndalem, Bukti Nyata Komitmen BRI dalam Mendukung UMKM Lokal

Melalui kerjasama ini, DPLK BRI berusaha untuk mengedukasi dan memberikan solusi bagi mereka dalam merencanakan keuangan jangka panjang, terutama dana pensiun.

Ketua Pengurus DPLK BRI, Arie Sus Miyanti, mengungkapkan bahwa dengan diluncurkannya fitur BRIFINE dalam aplikasi Raya, diharapkan dapat mendorong generasi muda untuk lebih sadar akan pentingnya perencanaan keuangan di masa depan.

Menurutnya, perencanaan masa depan yang dimulai sejak dini adalah langkah yang sangat penting bagi setiap individu, baik yang bekerja di sektor formal maupun informal.

"Setiap individu generasi muda yang telah bekerja baik di sektor formal maupun informal, diharapkan dapat mengelola keuangan dengan bijak. Perencanaan masa depan sejak dini sangat diperlukan generasi muda untuk mempersiapkan dan menjamin keberlangsungan pendapatan di masa tidak aktif atau hari tua nanti," ujar Arie.

BACA JUGA:BRI Dukung Penuh Kebijakan Penempatan 100 Persen DHE, Perkuat Ekonomi Indonesia dan Stabilitas Rupiah

BACA JUGA:BRI Kembali Hadirkan Mudik Aman Bersama BUMN 2025, Fasilitasi Ribuan Pemudik dengan 170 Bus

Dalam upaya mewujudkan tujuan tersebut, aplikasi Raya menjadi wadah utama bagi pengguna untuk mengakses fitur BRIFINE by DPLK BRI.

Kerja sama ini tidak hanya memperkenalkan kemudahan akses, tetapi juga menciptakan platform yang memungkinkan pengguna untuk mengelola dana pensiun mereka dengan lebih fleksibel dan personal.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait