Pengakuan Remaja 14 Tahun Tega Bunuh Ayah dan Nenek Hingga Bikin Ibu Luka Parah, Ada Bisikan yang Meresahkan

Pengakuan Remaja 14 Tahun Tega Bunuh Ayah dan Nenek Hingga Bikin Ibu Luka Parah, Ada Bisikan yang Meresahkan

Keterangan awal polisi terhadap motif remaja 14 tahun yang tega membunuh ayah dan neneknya, gara-gara mendengar bisikan aneh yang membuatnya resah. --

Pengakuan Remaja 14 Tahun Tega Bunuh Ayah dan Nenek Hingga Bikin Ibu Luka Parah, Ada Bisikan yang Meresahkan 

SUMEKS.CO - Pembunuhan yang dilakukan remaja 14 tahun di Jakarta Selatan, ternyata dipicu oleh adanya bisikan yang telah meresahkannya. 

Bisikan yang telah meresahkannya itu, datang saat dirinya tak bisa tidur sebelum peristiwa berdarah pada Sabtu dini hari, 30 Juni 2024, itu terjadi. 

"Menurut keterangan pelaku begitu, tapi pengakuan ini masih kita dalami," kata Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Gogo Galesung. 

Terhadap pengakuan awal dari pelaku ini, polisi belum bisa mengambil kesimpulan apa-apa. Hingga saat ini, polisi masih memeriksa pelaku.

BACA JUGA:Remaja 14 Tahun Serang Ayah & Nenek Gunakan Pisau Hingga Meregang Nyawa, Sang Ibu Alami Luka Bacok

BACA JUGA:Berawal Saling Pandang Saat Melintas, Residivis Pembunuhan di Palembang Ini Ajak Teman Rampas Motor Korban

Dalam proses pemeriksaan pelaku, Polres Metro Jakarta Selatan juga menggandeng Asosiasi Psikologi Forensik (Absifor). 

"Kita ingin mendalami motif remaja ini membunuh ayah dan neneknya, bahkan sudah bikin ibunya juga menderita luka parah," katanya lagi. 

Sebelumnya, warga perumahan Taman Bona Indah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, dihebohkan dengan peristiwa pembunuhan yang dilakukan seorang remaja 14 tahun. 

Betapa tidak, remaja laki-laki berinisial MAS ini telah melakukan pembunuhan terhadap ayahnya dan nenek kandungnya sendiri. Bahkan, sang ibu juga menderita luka bacok serius. 

BACA JUGA:Polisi Beberkan Detik-detik Pelaku Eka Tembak Kepala Angga Murina, Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana

BACA JUGA:GATOT, Perencanaan Pembunuhan Bos Toko Bangunan di OKI, Alim Lupa Sikat Barang Berharga Agus Agar Seolah Begal

Menurut Pengurus RW, Irwan, peristiwa pembunuhan yang dilakukan remaja laki-laki berinisial MAS ini, terjadi sekitar pukul 01.00 WIB dini hari, Sabtu, 30 November 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: