Tunggu Hasil Akhir, Pendukung dan Tim Pemenangan HDCU Padati Rumah Kayu Taman Kenten

Tunggu Hasil Akhir, Pendukung dan Tim Pemenangan HDCU Padati Rumah Kayu Taman Kenten

Ratusan pendukung dan Tim Pemenangan Herman Deru-Cik Ujang (HDCU) --

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Ratusan pendukung dan Tim Pemenangan Herman Deru-Cik Ujang (HDCU) memadati Rumah Kayu Taman Kenten Palembang, menunggu hasil penghitungan suara sekaligus memantau Quick Count.

Rumah Kayu Taman Kenten Palembang,0 yang berada di samping kediaman Calon Gubernur Sumsel nomor urut 1 Herman Deru dipadati pendukung dan Timses sejak dimulainya penghitungan suara.

Puluhan kendaraan berjejer panjang mulai masuk Jalan Taman Kenten hingga Rumah Kayu, diatur petugas kepolisian agar tak menimbulkan kemacetan.

Dari hasil Quick Count yang berada di Rumah Kayu menunjukkan, pasangan HDCU unggul jauh dibandingkan Paslon lainnya.

BACA JUGA:Debat Ketiga Pilgub Sumsel 2024, HDCU Komitmen Bawa Kesejahteraan Masyarakat Makin Maju

BACA JUGA:Hasil Quick Count LSI, Herman Deru-Cik Ujang Unggul Sementara 73,45 Persen

Untuk persentase sementara hasil Quick Count yang ditampilkan di layar gambar HDCU memperoleh suara sebanyak 73,42 persen. 

Kemudian, untuk pasangan Eddy Santana Putra-Rizky Aprilia mengantongi perolehan suara 13,95 persen.

Lalu, pasangan Mawardi Yahya-Anita Noeringhati (MataHati) sebanyak 12,63 persen.

Sementara itu, Herman Deru-Cik Ujang (HDCU), berhasil memimpin dalam hasil quick count yang diselenggarakan oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI).

BACA JUGA:Nyoblos di TPS 27 Komplek Dolog, Herman Deru: Bismillah Jadi Nomor 1

BACA JUGA:Pengusaha dan Buruh Pabrik Beras di Pemulutan Dukung Pasangan Herman Deru-Cik Ujang

Berdasarkan data yang dihimpun, HDCU memperoleh dukungan sebesar 73,52 persen dari suara yang masuk.

Menurut laporan yang disampaikan melalui kanal YouTube LSI, hasil tersebut diambil dari data masuk sebanyak 64,50 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: