Tongkang Batu Bara Overload Melintas Bawah Jembatan Ampera, Netizen Soroti Peran DPRD Palembang

Tongkang Batu Bara Overload Melintas Bawah Jembatan Ampera, Netizen Soroti Peran DPRD Palembang

Tongkang Batu Bara Overload Melintas Bawah Jembatan Ampera, Soroti Peran DPRD Palembang hingga Syahbandar. -Foto: dokumen/sumeks.co-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Viral video yang memperlihatkan kapal tongkang batu bara yang diduga overload atau kelebihan kapasitas muatan melintas bawah Jembatan Ampera Palembang, Sabtu 9 November 2024.

Video ini viral, lantaran kejadian tersebut tak hanya sekali, melainkan berkali-kali. 

Pasalnya, batu bara dari kapal tongkang melintas tersebut menyentuh bagian bawah Jembatan Ampera yang merupakan ikon Kota Palembang.

Akibat itu, muncul berbagai pernyataan menarik dari warganet. Bahkan, netizen di kota pempek turut menyoroti kinerja dari pihak DPRD Palembang serta Syahbandar. Video viral tersebut direpost oleh akun @palembanginformasi. 

BACA JUGA:Kapolda, Pangdam Sriwijaya dan Pj Gubernur Sumsel Tinjau Jembatan Lalan yang Roboh Dihantam Tongkang Batu Bara

BACA JUGA:Tug Boat Paiton Tarik Tongkang Batu Bara Tujuan Palembang-Indramayu Terbakar

Akun @palembangcityronald. "Itu tongkang lewat kolong ampera itu brp duit bayar ke syahbandar,' tulis komentar akun tersebut. 

"Wajar be rusak @dprd.kotapalembang tolong dong dibuat aturan untuk perlintasan lalu lintas angkutan sungai musi terutama batubara," tulis akun @andikapenjalang.

"A1 harus di Dendo ini perusahaan batubara ny @pj.walikotapalembang @dprd.kotapalembang," komentar akun @armanrubifahlevi.

Akun @alvinng95 menuliskan. "Kacau,". "Kenakan sanksi untuk pengusahanya..." Balas komentar akun @abi_eman_

BACA JUGA:Jembatan Lalan Ambruk Ditabrak Tongkang Batu Bara, 8.000 Jiwa Terdampak, Kapolda Tekankan Upaya Pemulihan

BACA JUGA:Berikut Catatan Insiden Tongkang Batu Bara di Perairan Sungai Musi, ke-4 dan ke-8 Paling Menyedikan!

Akun @mareza_rs juga merespon "mno nk begerak pajak nyo besak,". 

"Ktek hub mas bro smo pajak, Pemerintah yg kurang tegas, Tindak lajuti sebelum ada hal" yg tdk di inginkan." Balas akun @fhadil21.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: