Kehadiran BRI Unit 2 di Prabumulih Timur Permudah Akses Nasabah dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi
BRI Unit 2 di Jalan Padat Karya, Prabumulih Timur, hadir sebagai dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi kawasan ekonomi baru di Prabumulih.--
Selain bank, area ini juga dipenuhi dengan ruko-ruko yang menjual berbagai kebutuhan, dan bahkan ada beberapa perumahan padat penduduk. Situasi ini menunjukkan bahwa kawasan Padat Karya semakin berkembang menjadi pusat ekonomi baru di Prabumulih Timur.
Branch Manager BRI Prabumulih, Maradong Enrico William, menyampaikan bahwa pendirian BRI Unit 2 di Jalan Padat Karya bertujuan untuk memberikan pelayanan prima kepada nasabah di Prabumulih Timur.
BACA JUGA:Usaha Salon di Kediri Ini Makin Cuan Berkat Pemberdayaan BRI dan Layanan AgenBRILink
“Kehadiran BRI di lokasi ini merupakan langkah untuk mendekatkan pelayanan perbankan di kawasan ekonomi baru. Kami ingin nasabah bisa mendapatkan akses lebih dekat dan mudah dijangkau,” jelasnya.
Lebih lanjut, Enrico menjelaskan bahwa pemindahan layanan ke lokasi ini merupakan bagian dari upaya BRI untuk memastikan pelayanan yang lebih efektif dan efisien bagi masyarakat.
Selain mempermudah nasabah, keberadaan BRI di kawasan ini diharapkan dapat berkontribusi pada pengembangan perekonomian Prabumulih Timur.
“Dengan lokasi yang strategis, bank berharap dapat menjadi kontributor utama dalam pertumbuhan ekonomi setempat,” tambahnya.
BACA JUGA:BRILink: Inovasi Bank BRI yang Memudahkan Akses Layanan Perbankan di Daerah Terpencil
BRI sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia, memiliki komitmen kuat dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal melalui layanan perbankan yang mudah diakses oleh masyarakat. Kehadiran BRI Unit 2 di Prabumulih Timur juga mencerminkan langkah nyata BRI dalam menjawab kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.
Sebagai bank dengan jaringan terbesar di tanah air, BRI terus berinovasi dengan menghadirkan unit-unit yang tersebar hingga ke pelosok, sehingga layanan perbankan dapat dijangkau oleh semua kalangan.
Dengan adanya BRI Padat Karya, masyarakat di Prabumulih Timur kini memiliki pilihan untuk melakukan berbagai transaksi, seperti penarikan tunai, setoran, hingga pembukaan rekening baru tanpa harus pergi ke pusat kota.
Langkah ini juga sejalan dengan upaya BRI untuk mendukung program inklusi keuangan pemerintah, yang bertujuan untuk memperluas akses layanan keuangan kepada seluruh lapisan masyarakat, termasuk di kawasan yang sedang berkembang.
BACA JUGA:BRI Perkuat Komitmen Dukungan untuk Pertumbuhan Ekonomi Kerakyatan melalui Pembiayaan UMKM
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: