Apresiasi Program Pembangunan Kota Palembang, Mendagri Tito Minta PJ Wako Tuntaskan Segera
Saat kunjungan ke Kambang Iwak, Mendagri Tito Karnavian menyampaikan pentingnya perbaikan infrastruktur agar mendukung aktivitas olahraga warga Palembang.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian memberikan instruksi kepada Pj Walikota Palembang A Darmenta untuk lebih serius dalam penyediaan fasilitas hiburan dan olahraga di ruang terbuka.
Instruksi tersebut disampaikan Tito saat melakukan kunjungan ke Kambang Iwak, salah satu ikon kota Palembang yang banyak digunakan sebagai area rekreasi dan olahraga bagi warga setempat.
Dalam kunjungannya, Tito didampingi sejumlah pejabat penting, antara lain Penjabat (PJ) Gubernur Sumatera Selatan Ellen Setiadi, PJ Walikota Palembang A Darmenta, Sekretaris Daerah Kota Palembang Aprizal Hasyim, serta Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Palembang Adi Zahri.
Dalam kesempatan tersebut, Tito menekankan pentingnya Pemkot Palembang untuk segera meningkatkan kualitas fasilitas yang tersedia, agar dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat yang memanfaatkannya.
BACA JUGA:Tekan Angka Stunting, Pemkot Palembang Luncurkan Dapur Sehat
BACA JUGA:Cegah Kesalahan dan Penyalahgunaan, Pemkot Palembang Kolaborasi dengan Kejari
“Saya minta kepada Walikota Palembang, dalam waktu yang sedikit ini mampu mengakomodir fasilitas hiburan dan olahraga,” ungkap Tito dengan tegas.
Kambang Iwak selama ini memang menjadi salah satu tempat favorit bagi warga Palembang untuk berolahraga, bersantai, dan menikmati suasana alam di tengah kota.
Namun, menurut Tito, masih banyak aspek yang perlu diperbaiki untuk memaksimalkan fungsi area tersebut. Ia mengungkapkan bahwa beberapa fasilitas di Kambang Iwak perlu direnovasi agar lebih cocok untuk aktivitas olahraga.
Mendagri Tito Karnavian meninjau Kambang Iwak, Palembang, memberikan arahan untuk peningkatan fasilitas hiburan dan olahraga yang aman dan nyaman bagi masyarakat.--
“Misalnya perbaiki lantai Kambang Iwak yang rasanya kurang cocok untuk berolahraga. Baik untuk lari maupun untuk jalan. Saat ini keramik yang ada kurang cocok untuk olahraga,” ujarnya.
BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024, Pemkot Palembang Siapkan 4.544 Petugas yang Tersebar di 2.272 TPS
BACA JUGA:Keluhan Masyarakat, Pemkot Palembang Evaluasi Tarif Parkir Mahal di Benteng Kuto Besak
Tito juga membagikan pengalaman pribadinya saat berolahraga di Kambang Iwak dan melihat seorang ibu yang terpeleset akibat kondisi lantai yang tidak memadai untuk aktivitas olahraga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: