BRI Cabang Prabumulih Perkenalkan Layanan Weekend untuk Tingkatkan Kepuasan Nasabah

BRI Cabang Prabumulih Perkenalkan Layanan Weekend untuk Tingkatkan Kepuasan Nasabah

Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Prabumulih hadir dengan layanan weekend, memberikan kemudahan akses perbankan bagi nasabah yang sibuk pada hari kerja. Kini, transaksi semakin fleksibel di akhir pekan.--

PRABUMULIH, SUMEKS.CO - Sebagai bagian dari komitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kepada nasabah, Bank Rakyat Indonesia (BRI) cabang kota Prabumulih resmi meluncurkan layanan baru yang disebut "Layanan Weekend."

Inisiatif ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi nasabah yang tidak memiliki kesempatan untuk mengunjungi bank pada hari kerja. Layanan ini mulai dibuka pada akhir pekan dengan jadwal khusus pada tanggal 12, 19, dan 26 Oktober 2024.

Menurut Branch Manager BRI Prabumulih, Maradong Enrico William, layanan weekend ini ditujukan untuk memberikan akses yang lebih fleksibel bagi nasabah yang memiliki kesibukan pada hari kerja.

"Layanan weekend ini bersifat terbatas dan akan tersedia di seluruh kantor cabang pembantu hingga unit-unit yang berada di bawah naungan BRI Kantor Cabang Prabumulih," jelas Maradong dalam keterangannya.

BACA JUGA:UMKM Ubi Jalar Ini Rasakan Langsung Dampak Positif Pendampingan BRI dan Manfaat Desa BRILiaN

BACA JUGA:Perluas Pasar Suzuki Kolaborasi dengan Haojue Motorcycle, Pabrikan Motor Asal Cina

Ia menambahkan bahwa nasabah dapat melakukan transaksi di berbagai unit atau kantor cabang pembantu yang ada di bawah KC Prabumulih.

Beberapa di antaranya adalah Kantor Cabang Pembantu (KCP) Pendopo, Unit Kota Prabumulih, Unit Cinta Kasih, Unit Lembak, Unit Tanah Abang, dan sejumlah unit lainnya.

Layanan weekend yang ditawarkan BRI Prabumulih mencakup berbagai transaksi perbankan, mulai dari setoran tunai sesama BRI, pembukaan rekening baru, aktivasi aplikasi BRIMO, hingga pergantian kartu. Dengan demikian, nasabah bisa mendapatkan solusi perbankan yang lengkap, meski datang di akhir pekan.

"Pelayanan ini akan dibuka mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB," lanjutnya.

BACA JUGA:Aksi Cermat Agen BRILink! Bukti Pentingnya SOP dalam Gagalkan Penipuan Rp 3 Juta

BACA JUGA:Tidal Sulit untuk Menemukan Agen BRILink di Sumatera Selatan, Begini Cara dan Manfaatnya

Maradong menekankan bahwa tujuan utama dari pembukaan layanan weekend ini adalah untuk memberikan kemudahan akses bagi nasabah yang mungkin tidak memiliki kesempatan mengurus keperluan perbankan mereka di hari kerja.

"Kami ingin memastikan bahwa nasabah memiliki lebih banyak waktu untuk mengurus kebutuhan perbankan mereka. Dengan memperpanjang waktu operasional ini, kami berharap kepuasan nasabah juga dapat meningkat," harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: