Wakil Bupati Ogan Ilir Saksikan Pagelaran Seni Budaya Kabupaten Ogan Ilir pada Festival Sriwijaya XXXII
Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani bersama jajaran menyaksikan pagelaran seni budaya Kabupaten Ogan Ilir dalam Festival Sriwijaya XXXII Tahun 2024 di Monpera Palembang.--
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Festival Sriwijaya ke-32 kembali diselenggarakan dengan meriah di Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera), Kota Palembang. Pada acara yang dihelat pada Jumat 21 Juni 2024, Wakil Bupati Ogan Ilir, H. Ardani, SH., MH., hadir menyaksikan pagelaran seni budaya yang menampilkan kekayaan tradisi dari berbagai daerah.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Ogan Ilir didampingi oleh Asisten Sekda Ogan Ilir, Staf Ahli Bupati, dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Ogan Ilir.
Festival Sriwijaya XXXII ini menampilkan pagelaran seni budaya dari 17 kabupaten dan kota di Provinsi Sumatera Selatan, termasuk Kabupaten Ogan Ilir. Selain itu, acara ini turut menghadirkan penampilan sendratari spektakuler Dapunta Hyang, yang menggambarkan sejarah dan kebesaran Kerajaan Sriwijaya.
Tidak hanya budaya lokal yang ditampilkan, seni dari luar negeri juga turut hadir, seperti penampilan dari delegasi Sumatera Barat, Meksiko, dan Spanyol. Salah satu acara yang dinanti-nantikan adalah fashion show wastra yang memperlihatkan keindahan kain tradisional Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Sinergi Pemkab Ogan Ilir dan KPK, Bupati Panca Wijaya Akbar Tegaskan Komitmen Berantas Korupsi
BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir dan Institut Pariwisata Trisakti Jalin Kerjasama untuk Pengembangan Wisata
Pada tahun 2024 ini, Festival Sriwijaya kembali mendapatkan pengakuan sebagai salah satu festival terbaik di Indonesia. Penghargaan ini disampaikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno.
Menurut Sandiaga, festival ini berhasil meningkatkan perputaran ekonomi daerah melalui sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
"Dari ribuan event di Indonesia, Festival Sriwijaya terpilih menjadi salah satu festival terbaik. Ini harus terus ditingkatkan karena banyak sekali perputaran ekonomi yang bisa dihasilkan dari acara ini," ujar Sandiaga dalam sambutannya usai membuka acara Festival Sriwijaya XXXII.
Sandiaga Uno juga menambahkan bahwa festival ini tidak hanya menjadi ajang bagi masyarakat lokal, tetapi juga mampu menarik minat wisatawan dan peserta dari berbagai negara.
BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Salurkan Bantuan Guru Ngaji Tradisional, Wabup Bilang Biar Jadi Penyemangat
BACA JUGA:Tanggulangi Aktivitas Judi Online, Ini Langkah yang Bakal Dilakukan Pemkab Ogan Ilir
Hal ini terlihat dengan hadirnya peserta internasional dari negara-negara seperti Meksiko dan Spanyol yang turut meramaikan acara. Kehadiran mereka menambah daya tarik festival yang semakin dikenal di tingkat internasional.
Tidak hanya itu, dalam pagelaran seni budaya di Festival Sriwijaya tahun ini, Kabupaten Ogan Ilir berhasil meraih piagam penghargaan sebagai peserta gelar budaya terbaik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: