Tumbuhkan Nilai Kebaharian, TNI AL Gelar Open Ship KRI Teluk Lampung-540

Tumbuhkan Nilai Kebaharian, TNI AL Gelar Open Ship KRI Teluk Lampung-540

Tingkatkan nilai kebaharian TNI AL gelar open ship KRI Teluk Lampung-540 di pelabuhan Boom Baru Palembang -Dok: Indra/SUMEKS.CO-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Tumbuhkan nilai Kebaharian Tentara Nasional Indonesia (TNI) AL menggelar open ship KRI Teluk Lampung-540 di Pelabuhan Boom Baru, Palembang, Jumat 11 Oktober 2024.

Open ship KRI Teluk Lampung-540 ini sebagai pameran alutsista kepada masyarakat Kota Palembang, pengunjung memiliki kesempatan merasakan naik kapal dari TNI AU tersebut.

Perwira Divisi Elektronik KRI Teluk Lampung-540 Letda Laut Elektronik Aji Kristianto menyebutkan open ship ini diharapkan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mengetahui sejarah serta pengalaman naik KRI Teluk Lampung-540 dalam mengarungi lautan Indonesia.


Para siswa tampak antusias memperlihatkan ketangkasan KRI Teluk Lampung - 540-Dok: Indra/SUMEKS.CO-Dok:SUMEKS.CO

BACA JUGA:Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir Fokus Cegah Karhutla Lewat Sosialisasi dan Koordinasi Bersama Aparat

BACA JUGA:Tim Hunter Reborn Presisi Polrestabes Palembang Rutin Patroli di Titik Rawan Siang dan Malam

Aji juga mengatakan jika KRI Teluk Lampung tersebut bersandar di Pelabuhan Boom Baru Palembang usia melaksanakan operasi angkutan personil ke Tarakan mengantar dari Makasar. Kemudian me-rolling mengantar pasukan dari Tarakan kembali ke Palembang.

 

"KRI Teluk Lampung-540 beroperasi di laut Indonesia sebagai akuntan materai hingga angkutan personil yang ingin menjalankan tugas," kata Perwira Divisi Elektronik KRI Teluk Lampung-540 Letda Laut Elektronik Aji Kristianto kepada SUMEKS.CO. 

Aji juga menambahkan open ship ini memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk lebih mengetahui alusista yang dimiliki TNI AL serta meningkatkan pemahaman nilai kebaharian.

BACA JUGA:Pj Bupati Muara Enim: Perusahaan Wajib Tunjukkan Tanggung Jawab Sosial dan Dukung Kesejahteraan Daerah

BACA JUGA:Pemkab OKU Timur Latih 53 Pegawai OPD dan Kecamatan Jadi Jurnalis Mobile, Bekal Hadapi Era Digital


Tumbuhkan Nilai Kebaharian, TNI AL Gelar Open Ship KRI Teluk Lampung-540 -Dok: Indra/SUMEKS.CO-Dok:SUMEKS.CO

Adapun KRI Teluk Lampung-540 tersebut merupakan kapal perang buatan Jerman pada tahun 1977 yang masih beroperasi di laut Indonesia hingga saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: