Warga Papua Palaki Rombongan Brimob Bersenjata Lengkap, Minta Uang Rp 1 Miliar, Kalau Tidak Silahkan Balik

Warga Papua Palaki Rombongan Brimob Bersenjata Lengkap, Minta Uang Rp 1 Miliar, Kalau Tidak Silahkan Balik

Rombongan Brimob bersenjata lengkap saat dihadang oleh sejumlah warga Papua, untuk meminta uang permisi sebesar Rp 1 miliar. --

Warga Papua Palaki Rombongan Brimob Bersenjata Lengkap, Minta Uang Rp 1 Miliar, Kalau Tidak Silahkan Balik

SUMEKS.CO - Sejumlah warga Papua tiba-tiba menghadang mobil rombongan anggota Brimob bersenjata lengkap, yang melintasi wilayah mereka. 

Tak hanya menghadang, sejumlah warga Papua ini juga meminta uang sebesar Rp 1 miliar sebagai uang permisi kepada rombongan Brimob yang melintas. 

Video warga Papua yang meminta uang permisi Rp 1 miliar kepada rombongan Brimob ini, beredar luas di media sosial sejak 4 Oktober 2024.

Salah satu akun TikTok yang mengunggah detik-detik warga Papua meminta uang permisi Rp 1 miliar kepada rombongan Brimob, yakni, akun @rahmad_maryono.

BACA JUGA:Ini Peran Heroik Perempuan Nduga Di Balik Pembebasan Pilot Susi Air di Papua

BACA JUGA:Plt Ketua PWI Papua Barat Tegaskan Pembekuan Pengurus PWI Papua Barat Tidak Sah dan Tidak Berlaku Lagi

Berdasarkan video unggahan berdurasi 1 menit 6 detik ini, sejumlah warga Papua ini awalnya menghadap mobil Brimob yang sedang melintas. 

Lalu, seorang pria berbaju hijau pun turun dari mobilnya dan menanyakan maksud dan tujuan dari warga Papua ini menghentikan laju kendaraan mereka. 


Seorang warga Papua saat berdebat dengan salah seorang anggota Brimob. --

Sejumlah warga Papua ini pun lalu mengatakan, bahwa mereka meminta uang Rp 1 miliar kepada rombongan Brimob sebagai syarat untuk masuk ke wilayah mereka. 

"Kami minta uang permisi itu Rp 1 miliar," ucap salah satu warga. 

BACA JUGA:IShowSpeed Tegaskan Mau Ke Papua Tapi Tiketnya Dibatalkan Netizen Langsung Ramai-ramai Tag Sandiaga Uno

BACA JUGA:Pembebasan Pilot Susi Air Dilakukan Upacara Bakar Batu di Kampung Yagura Papua Pegunungan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: