Update iPadOS 18 Bikin iPad Pro M4 Mati Total, Apple Janjikan Solusi Segera

Update iPadOS 18 Bikin iPad Pro M4 Mati Total, Apple Janjikan Solusi Segera

Apple hentikan sementara update iPadOS 18 untuk iPad Pro M4 akibat laporan perangkat mati setelah pembaruan.--

SUMEKS.CO - Pada awal pekan ini, Apple meluncurkan pembaruan iPadOS 18 ke publik. Namun, tak lama setelah perilisan, beberapa pengguna yang telah melakukan update pada model iPad Pro M4 justru melaporkan masalah serius.

Tablet mereka menjadi mati total dan tidak dapat digunakan setelah instalasi pembaruan. Kabar ini langsung menyebar luas, menimbulkan kekhawatiran di kalangan pengguna iPad Pro M4.

Dilansir dari MacRumors, Apple menyadari adanya masalah ini dan segera memberikan tanggapan. Perusahaan teknologi asal Cupertino tersebut mengakui bahwa kasus ini terjadi pada sebagian kecil pengguna iPad Pro dengan chipset M4 yang baru saja diperkenalkan pada Mei lalu.

Meski begitu, masalah ini cukup serius karena perangkat benar-benar tidak berfungsi setelah proses update.

BACA JUGA:Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo Sik Kunjungi Posko Pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati di Sukajadi

BACA JUGA:Pasar Cangkring Terbengkalai, Proyek Miliaran Rupiah yang Belum Dimanfaatkan

Apple pun langsung mengambil langkah cepat dengan memberikan solusi sementara, yakni menghentikan sementara distribusi iPadOS 18 untuk perangkat tersebut sambil menyiapkan update perbaikan.

Laporan Pengguna: iPad Mati Total

Masalah yang terjadi setelah instalasi iPadOS 18 di iPad Pro M4 bukan sekadar gangguan kecil. Beberapa pengguna melaporkan bahwa iPad mereka mati total, tidak merespons, dan tidak bisa dinyalakan meskipun sudah mencoba berbagai metode pemulihan seperti reset menggunakan komputer.


Teknisi Apple bekerja cepat menangani masalah iPad Pro M4 yang tidak bisa dinyalakan pasca update iPadOS 18.--

Salah seorang pengguna bahkan menyebut bahwa tablet mereka tidak bisa berfungsi selama proses update berlangsung dan benar-benar berhenti bekerja tanpa tanda-tanda bisa dihidupkan kembali.

"iPad saya mati saat sedang di-update dan tidak bisa dihidupkan lagi. Saya sudah coba reset menggunakan komputer, tapi tetap tidak ada respons," ungkap seorang pengguna di forum komunitas online.

BACA JUGA:Remaja Putri 16 Tahun di Ogan Ilir yang Kabur Bersama Pria Disebut Telah Menikah, Keluarga Sedang Cari Info

BACA JUGA:Aksi Pencurian Keran Meteran Air PDAM Terekam CCTV, Resahkan Warga Palembang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: