Kecewa Malaysia Tak Manfaatkan Promosi Gratis IShowSpeed, Beda Dengan Indonesia Maksimal Tunjukan Budayanya
Kecewa Malaysia tak manfaatkan promosi gratis IShowSpeed, beda dengan Indonesia maksimal tunjukan budayanya. foto: @thaqibshaker--
Seolah untuk menguatkan pernyataan dari penggemarnya dan sopir di Malaysia, IShowSpeed pun mengecek informasi di google.
Alangkah kagetnya IShowSpeed, ketika membaca penjelasan di google bahwa batik ternyata berasal dari Indonesia.
Namun, penjelasan di google tersebut tetap dibantah oleh sopir dan kru yang ada di Malaysia, yang tetap menyebutkan bahwa batik beras dari Malaysia.
Lalu, IShowSpeed kembali membacakan penjelasan mengenai batik, yang ternyata dikembangkan di Pulau Jawa.
Untuk diketahui, IShowSpeed atau Speed baru saja mengunjungi Malaysia, pada Selasa, 17 September 2024 lalu.
Kedatangannya disambut oleh masyarakat Kuala Lumpur, Malaysia yang ingin bertemu dengan YouTuber kondang tersebut.
Saat perjalanan pulang, Speed mendapatkan hadiah berupa baju dari warga Malaysia. Baju tersebut adalah baju batik, dan warga Malaysia mengklaim batik berasal dari negara tersebut.
Unggahan akun Instagram ini, telah mendapatkan beragam komentar dari warganet.
BACA JUGA: WADUH! Youtuber Ini Ungkap Pewarna Karmin Juga Terdapat Pada Produk Susu UHT dan Coklat
Sejumlah netizen mengatakan sudah tidak heran lagi dengan kelakuan dari Malaysia tersebut.
"Malaysia, biasa kerjaannya ngaku2," ujarnya.
"Malaysia banyak bohongnya," timpal yang lain.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: