Ketua TP PKK OKU Timur Ungkap 6 Pondasi Dasar untuk Anak Usia Dini

Ketua TP PKK OKU Timur Ungkap 6 Pondasi Dasar untuk Anak Usia Dini

Ketua TP PKK OKU Timur, dr. Sheila Noberta, SpA, MKes, menekankan pentingnya enam pondasi yang harus dimiliki anak-anak usia PAUD dan SD tingkat rendah.--

Oleh karena itu, penting untuk terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya memahami kemampuan fondasi secara utuh, memperluas pemahaman tentang calistung, dan tidak menjadikan calistung sebagai satu-satunya ukuran keberhasilan belajar anak usia dini.

Membangun kemampuan pada anak perlu dilakukan secara bertahap, bermakna dengan cara yang menyenangkan agar manfaat baik dari pembelajaran tercapai.

BACA JUGA:Mantan Kasi Pengawasan Teknik dan HSE PT ABS Diperiksa Penyidik Kejati Sumsel, Kasusnya?

BACA JUGA:Fakta Sadis Aksi Massa di Sukolilo, Pelaku Sempat Lindas Bos Rental Mobil Pakai Sepeda Motor

Atas dasar itulah Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mensosialisasikam Program Transisi PAUD-SD yang Menyenangkan se-Kabupaten OKU Timur Tahun 2024.

Dr Sheila juga mengungkapkan kegiatan sosialisasi ini akan terus digalakkan di seluruh OKU Timur hingga merata ke desa-desa.

"Sosialisasi ini penting untuk menambah pengetahuan dan wawasan baru bagaimana praktik yang baik dari transisi PAUD-SD yang menyenangkan. Harapannya sosialisasi ini masif dan merata hingga ke desa," ungkapnya.

BACA JUGA:Trauma Healing Kepada Oknum Polwan Diberikan Penyidik Polda Jawa Timur, Paska Briptu FN Tersangka

BACA JUGA:Panglima TNI Kembali Pastikan Kesiapan Pasukan Garuda Dikirim ke Palestina Dengan Senjata Terbaru

Tidak hanya itu, dr. Sheila juga menuturkan gerakan ini juga disosialisasikan ke wali murid, "Dengan harapan wali murid mengerti atas gerakan transisi ini dan tidak mengkhawatirkan tentang calistung anak-anaknya," tutupnya.

Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang diwakili oleh Desti Tirtayana, Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Bambang Suwanto dan Pengawas Dikdas Komar Susanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: