Re-Launching Program Sap7a Rasa Hotel Aryaduta Palembang, Ciptakan Inovasi 7 Rasa dalam Setiap Hidangan

Re-Launching Program Sap7a Rasa Hotel Aryaduta Palembang, Ciptakan Inovasi 7 Rasa dalam Setiap Hidangan

Re-Launching program Sap7a Rasa merupakan salah satu program rutin yang dilakukan oleh setiap hotel dalam grup Aryaduta yang menawarkan inovasi dan fokus pada tujuh rasa.--

SUMEKS.CO - Re-Launching program Sap7a Rasa merupakan salah satu program rutin yang dilakukan oleh setiap hotel dalam grup  Aryaduta yang menawarkan inovasi dan fokus pada tujuh rasa.

Program  Sap7a Rasa ini, menawarkan petualangan kuliner dengan sensasi unik dan menggugah selera dengan berbagai rasa yang kaya dan beragam ragamnya.

General Manager Aryaduta Palembang, Vivi Belliasari menyatakan,

"Kami sangat antusias meluncurkan kembali kampanya Sap7a Rasa ini, ini adalah kesempatan bagi kami untuk kembali menunjukkan kekayaan rasa kuliner kepada tamu kami baik dari lokal dan mancanegara serta memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Kami berharap para tamu akan menikmati setiap hidangan yang disiapkan dengan cita rasa yang khas oleh tim F&B kami." Ungkapnya.

Kuliner yang akan diluncurkan tahun ini sangat variatif, dengan tema makanan yang ‘berkuah’ Aryaduta Palembang meluncurkan menu Laksa Raja Udang, Pindang Salmon, dan Rawon Saikoro. Sedangkan dari sisi beverage atau minuman, Aryaduta Palembang meluncurkan menu The Talua, Teh Secang, dan Teh Mojito Bunga Telang.

"Tema makanan Sap7a Rasa adalah kuah atau sup, Aryaduta Palembang menyajikan 7 Rasa melalui menu yang telah kami rancang. Laksa Raja Udang dengan rasa manis, asin, dan umami, lalu Pindang Salmon dengan rasa pedas, manis, asam, dan umami, terakhir ada pahit, manis, lemak, dan umami. Dari sisi minuman, kita juga menyediakan 3 variasi minuman yang disajikan secara hangat ataupun dingin. Teh Talua disajikan dengan hangat, Teh Mojito Bunga Telang disajikan dengan dingin, dan Teh Secang yang bisa disajikan dengan keadaan hangat ataupun dingin." Tambah Vivi.

Sap7a Rasa  adalah perayaan berbagai cita rasa masakan Indonesia yang diselenggarakan Hotel Aryaduta Palembang , dalam menampilkan hidangan khas dari berbagai daerah yang mewakili tujuh rasa, yaitu, asin, manis, asam, pedas, pahit, umami, dan lemak. 

Pada acara Re-Launching program Sap7a Rasa Hotel Aryaduta Palembang, Jumat, 31 Mei 2024, diadakan games tebak-tebakan sebelum acara dimulai.

Permainan tebak-tebakan ini dilakukan untuk para tamu undangan, dengan mata tertutup permainan tersebut dilakukan dengan menebak makanan dari rasa, bau dan juga tekstur.

Tujuan permainan tebak-tebakan ini adalah untuk memperkenalkan menu ketujuh Sap7a Rasa, yang menjadi inovasi dan kreasi menciptakan menu nusantara dengan bahan yang unik.

“Sap7a Rasa merupakan program untuk menciptakan tujuh rasa nusantara dari rasa asam, manis, asin, pedas, pahit, umami dan lemak,” terang Rendi selaku Manajemen Aryaduta Palembang.

Selanjutnya, para koki pun memperkenalkan ketujuh menu yang telah berinovasi, diantaranya, Salmon Pindang, Laksa Raja Udang, Rawon Saikoro, Teh Talua, Teh Mojito Bunga Telang, dan Teh Secang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: