Terima Laporan Masyarakat, Pj Bupati Muba Sidak Kantor Dinas Koperasi dan UMKM

Terima Laporan Masyarakat, Pj Bupati Muba Sidak Kantor Dinas Koperasi dan UMKM

Pj Bupati Musi Banyuasin (Muba), Sandi Fahlepi memastikan pelayanan publik di kantor Dinas Koperasi dan UMKM Pemkab Muba tetap berjalan normal.--

SEKAYU, SUMEKS.CO - Pj Bupati Musi Banyuasin (Muba), Sandi Fahlepi memastikan pelayanan publik di kantor Dinas Koperasi dan UMKM Pemkab Muba tetap berjalan normal.

Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Dinas Koperasi dan UMKM, usai apel pagi, Senin 27 Mei 2024.

Hal ini dilakukan guna memastikan kinerja pegawai harus tetap berjalan dengan baik dan lancar.

Tak hanya itu, seluruh layanan publik di dinas tersebut diinstruksikan untuk bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya.

BACA JUGA:Pemkab Muba Dukung Penuh Pemanfaatan Potensi Sektor Hulu Migas

BACA JUGA:Pemkab Muba Dukung Penuh Wilayah Timur Jadi Daerah Otonomi Baru

Serta menjalankan layanan publik kepada masyarakat Muba sebagai mana mestinya tugas yang diemban.

"Ada banyak isu yang berkembang, hingga terdengar juga di telinga saya," kata Sandi Fahlevi.

Tentunya kata Sandi, hal ini tidak menutup dirinya untuk mengecek langsung semua apa yang dilaporkan masyarakat kepadanya.

"Maka dengan ini saya minta kepada seluruh pegawai dan TKK di Dinas Koperasi harus tetap masuk kerja seperti biasa, dan menjalankan tugas masing masing," tegas Sandi Fahlepi.

BACA JUGA:Apel Perdana, Pj Bupati Sandi Fahlepi Pimpin Apel Gabungan di Lingkungan Pemkab Muba

BACA JUGA:Mau Jadi Petani Milenial? Pemkab Muba Siapkan 80 Kuota Kuliah Pertanian Gratis di Yogyakarta

Sandi menegaskan, nantinya akan ada kebijakan yang diambil oleh Pemkab Muba sebagai langkah tegas.

"Saya akan memutuskan sebuah kebijakan dan saya tidak akan memihak kepada siapapun," ungkap Sandi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: