Vivo V30e VS Infinix GT 20 Pro HP Sama-sama Rp 4 Jutaan dan Legit, Mending Pilih Mana?

Vivo V30e VS Infinix GT 20 Pro HP Sama-sama Rp 4 Jutaan dan Legit, Mending Pilih Mana?

Vivo V30e vs Infinix GT 20 Pro HP Sama-sama Rp4 Jutaan, Mending Pilih yang Mana?--dok:Sumeks.co

Namun, buat pengguna yang suka bikin konten fotografi dari kamera belakang, Infinix GT 20 Pro bakal lebih mumpuni. 

Apalagi, kamera belakangnya juga sudah mendukung OIS dan AF. Dijamin gambar yang disajikan akan lebih stabil.

BACA JUGA:Update Harga Terbaru Vivo S17 Pro, Smartphone yang Menawarkan Kamera Canggih dengan Fitur Unggulan

BACA JUGA: Handphone Vivo V29 5G Second, Harga Miring Performa Tetap Kencang!


Infinix GT 20 Pro 5G--

Untuk urusan baterai, Vivo V30e jauh lebih baik karena mendukung baterai berkapasitas 5.500 mAh dan pengisian  cepat fast charging sebesar 44 watt. 

Sedangkan untuk Infinix GT 20 Pro, baterainya memiliki kapasitas lebih kecil 5.000 mAh dan kecepatan charging yang kurang lebih sama, yaitu 45 watt. 

Bicara soal fitur-fitur, Infinix GT 20 Pro bakal lebih nyaman kamu pakai untuk mendengarkan musik menggunakan speaker karena ia mendukung stereo speaker dan tune by JBL. 

Sedangkan vivo V30e masih memanfaatkan mono speaker. Selebihnya, kedua smartphone baru ini sama-sama mendukung sensor fingerprint.

BACA JUGA:Cari HP Mid-Range Kualitas Oke? Vivo T3 Jadi Solusi Performa Mumpuni dan Layar AMOLED Luas, Segini Harganya!

BACA JUGA:HP Mid Range? Desain Stylish dan Spesifikasi Snapdragon 695, Vivo Y200 Pro 5G Bisa Menjadi Pilihan Terbaik


Vivo V30e 5G segera rilis di Indonesia pada 2 Mei 2024 nanti--

Dari ulasan di atas, Infinix GT 20 Pro lebih cocok dipakai untuk kebutuhan gaming. Sedangkan untuk Vivo V30e sangat memuaskan jika memanfaatkannya untuk swafoto. 

Jika lebih mengedepankan desain yang cakep dan minimalis, Vivo V30e tentunya lebih cocok untuk digunakan. 

Namun, jika lebih menyukai desain kekar dan sporty Infinix GT 20 Pro sangat layak untuk dimiliki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: