Rivan Terdepak di Top Skor Proliga, 2 Legiun Asing PBS Bertengger di 10 Besar

Rivan Terdepak di Top Skor Proliga, 2 Legiun Asing PBS Bertengger di 10 Besar

Rivan Nurmulki terdepak dari peringkat pertama--

SUMEKS.CO - Persaingan top skor PLN Mobile Proliga 2024 tambah panas. Ini setelah pevoli putera Rivan Nurmulki terdepak dari peringkat pertama.  Dua legiun asing Palembang Bank Sumsel Babel (PBS) bertahan di 10 besar.

PLN Mobile Proliga 2024 telah menuntaskan persaingan pada putaran pertama di mana pekan terkini digelar di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur.

Jakarta STIN BIN keluar sebagai juara putaran pertama untuk kategori putra dengan skuad mereka yang dipenuhi dengan nama-nama bintang.

Kepastian tersebut didapat setelah tim besutan Ryan Masajedi itu melibas Jakarta Bhayangkara Presisi. Jumat 17 Mei 2024 lalu.

BACA JUGA:MENYALA, Palembang Bank Sumsel Duduki Puncak Klasemen Proliga 2024 Usai Menang Dramatis Lawan LavAni

BACA JUGA:Misi Balas Dendam! Palembang Bank Sumsel Babel Libas LavAni Dramatis 3-2

Diperkuat Rivan Nurmulki dan Farhan Halim, Jakarta STIN BIN menang dengan skor meyakinkan 3-1 (14-25, 25-21, 25-20, 25-21) atas Bhayangkara Presisi.

Dalam pertandingan ini, Farhan Halim menjadi pemain tersubur Jakarta STIN BIN dengan menorehkan total 17 poin melalui aksi-aksinya di lapangan.

Torehan pemain yang akrab disapa "Bang Mullet" itu ditempel ketat oleh Doni Haryono dengan selisih tiga angka saja.

Sedangkan Rivan Nurmulki menyudahi pertandingan ini dengan membawa tambahan 11 poin.

BACA JUGA:Agenda Proliga 2024 Hari Ini, Apakah Palembang Bank Sumsel (PBS) Bisa Ambil Alih Puncak Klasemen ?

BACA JUGA: LavAni Gusur Palembang Bank Sumsel Babel, Usai Gebuk Sukun Badak di Putaran Pertama Proliga 2024

Kendati membawa timnya menjuarai putaran pertama PLN Mobile Proliga 2024, Rivan Nurmulki harus rela posisinya sebagai pemuncak top skor tergusur.

Meski demikian, Rivan masih berada di posisi tiga besar saat mengakhiri putaran pertama PLN Mobile Proliga 2024 dengan torehan 114 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: