Sial, Sudah Digembok Motor Masih Hilang Dicuri, Aksi Pelaku Terekam CCTV, Korban Lapor Polisi

Sial, Sudah Digembok Motor Masih Hilang Dicuri, Aksi Pelaku Terekam CCTV, Korban Lapor Polisi

Aksi curanmor di Sukarami Palembang terekam kamera CCTV.-Foto: dokumen/sumeks.co -

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Aksi pencurian sepeda motor di Komplek Perumahan Sukarami Indah, Blok A5 No 1, Kelurahan Kebun Bunga, Kecamatan Sukarami Palembang viral di media sosial.

Pencurian sepeda motor itu diketahui terjadi pada Rabu 15 Mei 2024 sekitar pukul 02.00 WIB.

Dalam video rekaman CCTV, tampak dua orang pelaku datang ke lokasi dengan berboncengan sepeda motor. 

Satu pelaku terlihat menunggu di atas motor dan satunya lagi mengenakan penutup wajah masuk ke dalam teras rumah di lokasi kejadian dan langsung menggasak sepeda motor yang sedang terparkir.

BACA JUGA:Beraksi di Lahat, Komplotan Pelaku Curanmor Asal Bengkulu Digulung di Jalinsum Kikim Timur

BACA JUGA:Polisi Tangkap 110 Tersangka Selama Operasi Pekat Musi 2024 di Palembang, Kasus Curanmor Paling Tinggi

Usai kejadian, korban bernama Ranti Apriandini (22), langsung melaporkannya ke SPK Terpadu Polrestabes Palembang, Rabu siang.

"Motor itu memang selalu saya parkirkan di teras rumah dalam keadaan terkunci setang dan gembok pengaman tambahan," katanya.


Korban saat melaporkan kasus curanmor ke SPKT Polrestabes Palembang.-Foto: Deni Kurniawan/sumeks.co -

"Motor itu  ketahuan hilang pagi harinya, saat di cek lewat CCTV ternyata tadi malam ada dua orang pelaku yang mencuri motor tersebut," jelas Ranti kepada SUMEKS.CO usai membuat laporan di Polrestabes Palembang.

Atas kejadian itu, korban mengalami kerugian sebesar Rp 21 juta setelah sepeda motor Honda Beat Street nopol BG 3179 ABX kesayangan raib dibawah kabur pelaku.

BACA JUGA:Apes Nian! Sedang Meliput TKP Curanmor di Masjid, Motor Wartawan di Lubuklinggau Malah Raib Dicuri

BACA JUGA:SIAL, Sudah Dipasang Gembok Tambahan dan Dirantai, Pelaku Curanmor di Palembang Gasak Beat Pakai Linggis

"Ya semoga dengan adanya laporan polisi ini harapan saya para pelaku dapat cepat ditangkap dan di hukum sesuai dengan undang-undang yang berlaku," harapnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: