Cek Fasilitas Belajar, Pj Bupati Kunjungi Sejumlah Sekolah di Ogan Komering Ilir

Cek Fasilitas Belajar, Pj Bupati Kunjungi Sejumlah Sekolah di Ogan Komering Ilir

Pj Bupati OKI kunjungi sejumlah sekolah, cek fasilitas belajar. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Baru-baru ini, Pj Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), Ir. Asmar Wijaya MSi, melakukan kunjungan ke beberapa sekolah di wilayahnya. Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung kondisi sekolah dan berdialog dengan para kepala sekolah, guru, serta siswa.

Diantaranya sekolah di Kecamatan Lempuing dan Mesuji OKI pada Selasa 14 Mei 2024. Sekolah yang dikunjungi antara lain SDN 1 Tugu Mulyo, SDN Cahya Bumi Kecamatan Lempuing dan SDN 3 Margo Bhakti Kecamatan Mesuji.

Pada kunjungan itu Pj Bupati OKI dan rombongan untuk melihat kondisi sekolah, kegiatan belajar mengajar serta fasilitas pada sekolah tersebut.

Ini dilakukan sebagai dukungan pemda terhadap dunia pendidikan di Kabupaten OKI

BACA JUGA:Pengamat Pendidikan Soroti Kegiatan Wisata Sekolah Berkedok Study Tour

BACA JUGA:Program Ayo Sekolah, Bukit Asam (PTBA) Membangun Masa Depan Melalui Pendidikan

"Kita ingin melihat dan mengevaluasi kondisi fisik dan infrastruktur sekolah. Juga memastikan bahwa gedung, ruang kelas, fasilitas dan sarana pendukung lainnya dalam kondisi baik serta memadai untuk kegiatan pembelajaran siswa," ujar Asmar.

Seperti di SDN 1 Tugu Mulyo Asmar menemukan dua ruang kelas yang kondisinya belum memadai meskipun demikian, sebagian besar bangunan di sekolah tersebut sudah representatif

"Segera diusulkan agar dapat ditindaklanjuti oleh pemda," ucapnya. 

Pihaknya meminta optimalkan dana BOS. Di SDN 1 Cahya Bumi Asmar mengecek beberapa ruang belajar. Setiba di ruang kelas 2 dan kelas 6 Asmar mendapati kursi siswa di kelas tersebut masih menggunakan kursi plastik.

BACA JUGA:Disdikbud Ogan Ilir Imbau Sekolah untuk Hati-Hati Bila Gelar Perpisahan dengan Acara Jalan-Jalan

BACA JUGA:Sekolah di Ogan Ilir Terendam Banjir, Pelaksanaan Ujian Akhir Ditunda, KBM Dilakukan Daring

Kepala Sekolah SDN 1 Cahya Bumi Miflahun SPd menjelaskan sarana mobiler kursi dari bahan plastik tersebut merupakan bantuan dari komite sekolah.

Pihak sekolah menurutnya sudah membeli kursi dan meja belajar namun baru akan digunakan pada tahun ajaran baru nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: