Heri Amalindo Datang Langsung Ambil Formulir Bacagub di PPP, Siapa Calon Pendampingnya?

Heri Amalindo Datang Langsung Ambil Formulir Bacagub di PPP, Siapa Calon Pendampingnya?

Dr Ir H Heri Amalindo datang langsung mengambil formulir pendaftaran ke tim penjaringan Desk Pilkada DPW PPP Sumsel.-Foto: edho/sumeks.co-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Dr Ir H Heri Amalindo MM kembali membuktikan keseriusannya maju pada kontestasi Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Sumsel

Bupati PALI itu datang langsung mengambil formulir pendaftaran ke tim penjaringan Desk Pilkada Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan (DPW PPP) Sumsel, Senin 13 Mei 2024.

"Datang langsung ke sini untuk mengambil formulir pendaftaran tidak diwakilkan. Ini bukti keseriusan untuk menjadikan Sumsel menjadi lebih baik lagi ke depan," tegas Heri kepada awak media. Dirinya mengaku sudah tidak asing lagi dengan partai bergambar Ka'bah ini.

Siapa bakal calon pendampingnya? Heri tidak menyampaikannya secara spesifik dan tidak menyebutkan nama dan dari partai apa. "(Pendamping) rahasia masih, yang pasti lanang yang pasti galo-galo dari Sumsel," ujarnya sambil berlalu meninggalkan awak media.

BACA JUGA:Tidak Berwakil, Heri Amalindo Ambil Sendiri Formulir Bacagub Sumsel ke PDIP dan Parpol Lain

BACA JUGA:Bupati Heri Amalindo Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Sekretariat PPNI PALI

"Saya berharap akan dapat diusung oleh PPP. Selain faktor kedekatan  historis dengan partai ini sudah sejak lama, namun saya tidak bisa sendiri dan butuh dukungan juga kerja sama dari semua pihak termasuk dari PPP," ungkapnya.

Sementara, Sekretaris DPW PPP Sumsel, H Ahmad Palo SE menyebut pihaknya merasa sangat tersanjung dengan kedatangan Heri Amalindo yang secara langsung hadir untuk mengambil formulir pendaftaran sebagai Balongub di PPP.


Dr Ir H Heri Amalindo datang langsung mengambil formulir Bacagub Sumsel DPW PPP Sumsel.-Foto: edho/sumeks.co-

"Kami menghaturkan terima kasih atas bantuan Pak Heri sebagai Bupati PALI untuk penyediaan lahan bakal kantor DPC PPP di Kabupaten PALI," terangnya. 

Sebelumnya, Dr Ir H Heri Amalindo MM yang kini menjabat sebagai Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) betul-betul serius maju mengikuti kontestasi Pilgub Sumsel tahun 2024.

BACA JUGA:Sadar Kekuatan, Heri Amalindo Beri Respon Deklarasi Mawardi Yahya dan Harnojoyo di Pilgub Sumsel

BACA JUGA:Bacagub Sumsel Heri Amalindo: Pemimpin Amanah Pasti Jalankan Sekolah dan Berobat Gratis

Heri Amalindo langsung mengambil formulir ke partai politik (parpol) untuk mengambil formulir pendaftaran Balongub Sumsel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: