Pj Bupati OKI Tekankan Sinergitas Forkopimda Demi Kemajuan Daerah

Pj Bupati OKI Tekankan Sinergitas Forkopimda Demi Kemajuan Daerah

Pj Bupati OKI harap sinergitas Forkopimda semakin solid di pisah sambut Dandim 0402/OKI-OI. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya MSi, mengharapkan sinergitas forkopimda semakin solid. sinergitas sangat diperlukan untuk membangun Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) yang lebih maju, mandiri dan sejahtera.

Asmar Wijaya menyampaikan harapannya terkait sinergitas forkopimda yang semakin solid saat acara pisah sambut Komandan Kodim (Dandim) 0402/OKI-OI bertempat di Pendopo Kabupaten, Rabu 8 Mei 2024 malam.

Peralihan kepemimpinan komando kewilayahan TNI AD di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dan Ogan Ilir (OI) yang diharapkan diiringi semakin kokohnya sinergi antar Forkopimda.

"Dandim yang lama ini pak Letkol Inf Irsyad Mahdi Pane bertugas di Kabupaten OKI memimpin Kodim 0402/OKI, sudah kurang lebih 8 bulan. Dan banyak prestasi yang diraih serta sinergitas yang tinggi telah terjalin selama ini," terang Pj Bupati OKI. 

BACA JUGA:Dandim OKI Kunjungi Prajurit yang Menjadi Korban Kebakaran

BACA JUGA:Dandim OKI Pimpin Pelepasan Pindah Tugas Prajurit dan Wisuda Purnawirawan

Dia mengatakan, walaupun fisik berpisah jauh tetapi silaturahmi yang telah terjalin selama ini semoga akan tetap terjaga sampai kapanpun. 

"Dengan pisah sambut ini, untuk silaturahmi tetap terjalin sampai kapan pun meskipun sudah berpisah," ucapnya. 

Pj Bupati OKI Ir Asmar Wijaya MSi juga menyampaikan, berterimakasih atas seluruh dedikasi Letkol Inf Isryad Mahdi Pane selama mengemban amanah di Kabupaten OKI. Termasuk sinergitas yang ada selama ini. 

"Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Irsyad Mahdi Pane yang telah membantu Pemerintah Kabupaten OKI selama bertugas sebagai Komandan Kodim 0402/OKI-OI," ujarnya. 

BACA JUGA:Sambut HUT Korem 044 Gapo, Kodim OKI Baksos Donor Darah

BACA JUGA:Khotib Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah di Makodim OKI, Anjurkan Perbanyak Amalan Ini

Dia menambahkan, selamat mengemban amanah di tempat yang baru dan semoga semakin sukses ke depan. 

Kemudian Pj Bupati Asmar juga mengucapkan selamat datang kepada Komandan Kodim 0402/OKI-OI yang baru Letkol Inf Yontri Bhakti, SH MH. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: