Polisi Tangkap 3 Pemalak Sopir Truk yang Viral di Pematang Panggang OKI, 1 Masih Buron

Polisi Tangkap 3 Pemalak Sopir Truk yang Viral di Pematang Panggang OKI, 1 Masih Buron

Tiga pemalak sopir truk di Pematang Panggang OKI berhasil diamankan, 1 tersangka buron. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Tak menunggu lama, akhirnya tiga dari empat pelaku preman pemalak sopir truk yang videonya viral di media sosial (Medsos) berhasil diamankan personel Polsek Mesuji. 

Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk melalui Kasi Humas, Iptu Hendi SH, mengatakan, untuk ketiga pelaku yang diamankan Polsek Mesuji ini merupakan pelaku pemalakan sopir truk yang terjadi di Desa Pematang Panggang, Kecamatan Mesuji, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). 

Dimana atas aksi para pelaku ini, membuat korban yaitu sang sopir harus kehilangan uang tunai miliknya. Tak hanya itu para pemalak ini dalam aksinya menggunakan senjata tajam. 

"Ketiga pelaku ini diamankan hari ini Rabu, 1 Mei 2024 siang tadi di Pematang Panggang," ujar Hendi, Rabu 1 Mei 2024.

BACA JUGA:Miris! Anak Jadi Korban Pemalakan, Orang Tua Malah Dilaporkan ke Polisi, Kini Status Tersangka Menanti

BACA JUGA:Sempat Viral di Medsos, Pemalak Bertopeng Superhero di SU I Dibekuk di Bawah Ampera, Begini Tampangnya

Diterangkan Kasi Humas, dari ketiga pelaku yang diamankan yaitu berinisal H, U dan A kesemuanya adalah warga Desa Pematang Panggang. Ada satu tersangka masih buron. 

"Ketiga pelaku ini diamankan di kediamannya masing-masing, tanpa perlawanan," tegasnya. 


Petugas saat melakukan pemeriksaan terhadap sopir truk yang menjadi korban.-Foto: dokumen/sumeks.co-

Penangkapan para pelaku ini, kata Hendi, dipimpin langsung oleh Kapolsek Mesuji, AKP Bambang Wiyono SH. Dimana setelah dilakukan penyidikan. 

"Usai video curhatan sopir viral dan melapor ke Polsek Mesuji, personel Polsek langsung gerak cepat dengan cek ke TKP dan meriksa saksi-saksi. Hingga akhirnya hari ini para pelaku ditangkap," jelas Kasi Humas. 

BACA JUGA:Satreskrim Polres Ogan Ilir Amankan 3 Orang Pengamen Diduga Lakukan Pemalakan di Exit Gerbang Tol Kramasan

BACA JUGA:Pemalakan di Jembatan Ampera Buat Pj Wako Ratu Dewa Geram, Minta Tersangka Langsung Dicari

Diungkapkan Hendi, penangkapan para pelaku oleh personel Polsek Mesuji ini juga berkat 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: